Penyerang yang pernah membela Borussia Dortmund dan Sevilla pada musim 2014 hingga 2016 dan akhirnya memutuskan untuk kembali ke tanah Italia bersama Lazio adalah pilihan yang tepat. Immobile kembali menemukan peforma terbaiknya bersama Lazio. Total Ciro Immobile telah meraih empat kali top scorer Serie A mulai musim 2012/2013 kala masih membela Torino, lalu musim 2017/2018, 2019/2020, dan musim ini 2021/2022 bersama Lazio.
Musim ini terbilang musim yang kurang beruntung bagi Lazio karena harus finish di peringkat 5 klasemen Serie A. Namun konsistensi Ciro Imobille di lini depan tak bisa di anggap remeh bersama Lazio. Musim ini dirinya mencetak 27 gol dari 35 pertandingan Serie A musim ini. Bersama timnas Italia, Immobille adalah bagian dari Gli Azzuri dalam meraih trofi UEFA Euro 2020.
 Sebagai seorang ujung tombak, meraih gelar top scorer adalah penghargaan yang sangat bagus untuk mendongkrak semangat mencetak gol setiap musimnya. Kini beberapa dari daftar top scorer diatas telah melewati masa emas sebagai pesepak bola. Apakah mereka masih dapat bersaing dalam perebutan top scorer musim depan?
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI