Mohon tunggu...
Ghery Helwinanto
Ghery Helwinanto Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Membaca memiliki banyak tujuan seperti mencari arah ke tempat tujuan, mencari arti dari suatu kata, mencari penjelasan dari suatu kejadian, dan lain-lain. Membaca juga tidak melulu soal buku, bisa juga koran, majalah, artikel ilmiah, artikel berita, peta, kamus, hingga bibliografi.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Mengoptimalkan Peran Pustakawan di Era Digital: Menghadapi Tantangan dan Peluang

11 Mei 2024   08:28 Diperbarui: 11 Mei 2024   08:34 200
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://www.pexels.com/id-id/foto/wanita-perempuan-kaum-wanita-buku-buku-19945536/

Perpustakaan, sebagai institusi yang kaya akan pengetahuan, terus bertransformasi untuk memenuhi tuntutan zaman. Seiring dengan perkembangan teknologi informasi, perpustakaan harus beradaptasi agar tetap relevan dan dapat memberikan layanan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Namun, sementara beberapa perpustakaan telah berhasil mengambil langkah maju dengan menyediakan layanan daring, tantangan masih ada di banyak tempat. 

Peran perpustakaan dalam masyarakat sangatlah penting. Selain sebagai sumber informasi, perpustakaan juga merupakan tempat untuk rekreasi, pendidikan, penelitian, dan pelestarian budaya. Purwono (2023) menjelaskan bahwa perpustakaan pada umumnya memiliki fungsi, yaitu menyimpan koleksi yang diterimanya, sebagai tempat belajar seumur hidup terlepas mereka telah lulus dari bangku pendidikan ataupun sudah bekerja, menyediakan berbagai macam koleksi untuk keperluan penelitian, menyediakan informasi yang sesuai dengan jenis perpustakaan, dan menyimpan khasanah budaya bangsa untuk meningkatkan apresiasi budaya dari masyarakat lewat penyediaan bacaan.  Namun, dalam mengemban fungsi-fungsinya tersebut, perpustakaan tidak boleh kehilangan konteks zaman. Suwarno (2019) mengemukakan bahwa setiap perpustakaan memiliki tanggungjawab terhadap tuntutan profesionalisme di bidang pengelolaan informasi untuk menghadapi dan merespon perkembangan teknologi dalam usahanya untuk memenuhi kebutuhan pemustaka. Salah satu cara untuk tetap relevan dengan perkembangan teknologi adalah dengan menyediakan layanan secara daring atau online.

Saat ini, telah banyak perpustakaan yang melangkah ke arah perpustakaan digital, memungkinkan akses tanpa batas bagi pemustaka dari segala tempat dan waktu. Namun, masih ada yang terkendala dalam menyediakan layanan rujukan daring. Beberapa perpustakaan juga masih enggan untuk berinovasi dalam hal ini, meskipun sosial media telah menjadi platform yang efektif untuk berkomunikasi dan memberikan layanan. Beberapa perpustakaan masih meyakini bahwa mengajukan pertanyaan secara daring merupakan tindakan yang kurang sopan sehingga hal ini menimbulkan masalah baru dalam pemberian layanan rujukan.

Gagalnya pemanfaatan media sosial sebagai sarana pemberian layanan rujukan juga dapat disebabkan oleh beberapa faktor. Meskipun memerlukan penelitian yang mendalam untuk hal ini, salah satu alasan gagalnya pemanfaatan media sosial untuk pemberian layanan adalah kurangnya pemahaman pustakawan terhadap tugas-tugas pustakawan sebagai penyedia informasi di perpustakaan dan tidak relevannya latar belakang pendidikan pustakawan dengan bidang yang dikerjakan. Pendidikan formal yang kurang dalam bidang ilmu perpustakaan dapat menghambat pemahaman akan kode etik pustakawan dan keterampilan teknis yang diperlukan dalam menjalankan tugas sebagai pustakawan.

Kurangnya kesadaran akan tugas-tugas pustakawan dan kurangnya pelatihan yang komprehensif dan pengembangan profesionalisme juga menjadi hambatan dalam memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan layanan. Lebih lanjut, kurangnya perhatian dari lembaga induk atau otoritas yang mengawasi perpustakaan menyebabkan stagnasi dalam hal ini dapat berlanjut hingga bertahun-tahun lamanya. 

Perpustakaan seharusnya menjadi sarana belajar sepanjang hayat bagi masyarakat, tetapi juga sebagai motor untuk meningkatkan minat baca. Menurut data UNESCO, minat baca masyarakat Indonesia sangat memprihatinkan, hanya 0,001%. Melalui data tersebut dapat diartikan bahwa dari 1,000 orang Indonesia, cuma 1 orang yang rajin membaca. Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Program of International Student Assessment (PISA) pada tahun 2019, minat baca Indonesia menempati peringkat ke-62 dari 70 negara. Penting bagi perpustakaan untuk mengambil langkah-langkah konkret dalam menghadapi tantangan ini.

Pelatihan yang komprehensif bagi pustakawan, investasi dalam bidang teknologi dan informasi, serta peningkatan kesadaran akan peran perpustakaan di era digital merupakan langkah-langkah yang diperlukan saat ini. Dalam evaluasi kinerja perpustakaan, penggunaan teknologi internet harus menjadi fokus utama. Layanan daring, seperti rujukan online dan penyediaan informasi melalui website, adalah langkah awal yang penting. Selain itu, pengembangan katalog online dan profil perpustakaan yang informatif juga dapat meningkatkan visibilitas dan aksesibilitas perpustakaan. Dengan menghadapi tantangan ini dan memanfaatkan peluang yang ada, perpustakaan dapat terus menjadi pusat pengetahuan yang relevan dan bermanfaat bagi masyarakat di era digital ini.

Daftar Pustaka

https://balaibahasasumut.kemdikbud.go.id/2023/09/07/manca-untuk-literasi-yang-menyenangkan/#:~:text=Selain%20itu%2C%20berdasarkan%20survei%20yang,antara%20negara%2Dnegara%20yang%20disurvei. diakses pada tanggal 11 Mei 2024

Baca juga: Apa itu Literasi?

https://www.kominfo.go.id/content/detail/10862/teknologi-masyarakat-indonesia-malas-baca-tapi-cerewet-di-medsos/0/sorotan_media diakses pada tanggal 11 mei 2024

Purwono. (2023). Profesi Pustakawan. Tangerang Selatan: Universitas Terbuka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun