Mohon tunggu...
gerry katon
gerry katon Mohon Tunggu... Dosen - UNISA Yogyakarta - Pengajar dan Pemerhati

Hidup Bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Tips Ujian Proposal Lancar dan Maksimal!

29 November 2022   14:54 Diperbarui: 29 November 2022   15:10 453
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

                                                                                     

Oleh : Gerry Katon Mahendra -- Lab. Administrasi Publik UNISA Yogyakarta

 

Setelah sebelumnya penulis memberikan tips mengenai proses bimbingan skripsi yang aman, nyaman, dan tuntas. Melalui tulisan ini, penulis akan kembali memberikan tips dan saran bagian kalian para mahasiswa yang sedang melaksanakan tugas akhir skripsi. Perlu dipahami bahwa skripsi yang baik adalah skripsi yang selesai dikerjakan dan lulus diujikan. Kalimat tersebut merupakan kalimat yang akan disepakati oleh para mahasiswa yang ada di sekitar kita saat ini. Namun sayangnya, banyak pula dari para mahasiswa yang salah mensikapi dan mempersiapkan ujian proposal skripsi sehingga berakibat fatal bagi proses skripsi yang sedang dikerjakan. Berikut ini penulis akan berikan tips menghadapi ujian proposal skripsi, semoga bermanfaat bagi kalian yang sedang menempuh proses tersebut. Berikut adalah tipsnya :

  1. Pastikan isi dan sistematika proposalmu siap untuk diujikan

Sesaat setelah proposal skripsimu di ACC oleh dosen pembimbing, hal tersebut berarti proposal skripsimu siap untuk diujikan di hadapan penguji. Namun jangan lengah dan terlewat, pastikan kembali isi proposal skripsimu sudah benar baik secara isi tulisan dan kalimat serta sistematika isi proposal. Seringkali, sekalipun sudah dibimbing dan diperiksa oleh dosen pembimbing, hal-hal detail yang terkait typo kata dan ketertiban sistematika masih sering terlewat. Hal ini tentu saja tidak saja mengganggu saat dibaca, namun juga bisa mengurangi atau bahkan merubah makna tulisan yang ada. Terlebih lagi jika proposal ini diujikan pada dewan penguji yang terkenal detail dan teliti terhadap tulisan mahasiswa. Maka dari itu, memeriksa Kembali isi proposal secara menyeluruh adalah Langkah bijak yang bisa ditempuh mahasiswa sebelum proposal tersebut diserahkan pada dewan penguji.

  1. Buat Power Point yang menarik, to the point, dan informatif

Setelah proposal dinyatakan ACC dan final, Langkah selanjutnya adalah mahasiswa wajib menyiapkan power point yang menarik, to the point, dan informatif saat ujian nanti. Pastikan PPT yang ditampilkan mengandung dua unsur utama, yakni informasi kalimat dan data angka. Hal ini penting mengingat fungsi PPT adalah meringkas pernyataan fakta, bukan mengulang kalimat dalam proposal. Selain itu, pilihan desain yang eye cacthing juga penting diperhatikan. Apabila kampusmu sudah memiliki template PPT, maka gunakanlah template tersebut dan sesuaikan proporsinya dengan isi proposalmu. Jangan lupa gunakan font yang mudah dibaca oleh anda dan dewan penguji. Tidak lupa pula, perhatikan batas waktu presentasi yang kalian miliki dan sesuaikan dengan jumlah slide yang akan dibuat. Pastikan terjadi pembagian waktu yang proporsional dengan isi PPT anda.

  1. Latihan menjawab kemungkinan pertanyaan dan siapkan argumentasi by data

PPT sudah siap untuk ditampilkan dan dipresentasikan nanti ketika ujian. Sambil menunggu waktu itu datang, mahasiswa wajib untuk melatih diri meningkatkan kemampuan public speaking saat presentasi dan menjawab pertanyaan dari dewan penguji. Membaca isi inti PPT di hadapan cermin merupakan salah satu cara jitu untuk melatih kemampuan presentasi anda. Hal lain yang dapat dilakukan adalah dengan meminta bantuan teman kos anda untuk melihat gaya anda ketika presentasi. Beri kesempatan teman anda untuk mengomentari apa yang masih kurang dari presentasi anda. Kedua hal tersebut mampu untuk meningkatkan kemampuan presentasi kalian sebelum ujian. Tak lupa pula, siapkan data-data dan argumentasi yang paling mungkin ditanyakan oleh dewan penguji. Anda dapat berkonsultasi dulu dengan dosen pembimbing terkait hal mana saja yang umumnya akan ditanyakan. Kemampuan menjawab berargumen menggunakan data akan menambah nilai plus anda Ketika ujian.

  1. Patuhi tata tertib ujian dengan baik

Persiapan diri yang baik seperti yang telah disebutkan diatas harus diimbangi dengan pengetahuan mengenai aturan yang diberlakukan ketika ujian proposal. Pastikan sikap anda sesuai dengan aturan yang anda. Seragam, cara berpakaian, hingga hal-hal yang dilarang harus kalian patuhi dengan baik. Pentingnya pemahaman akan aturan tersebut menandakan bahwa anda adalah mahasiswa yang memiliki integritas yang baik.

  1. Perbanyak istirahat dan tenangkan pikiran jelang ujian

Terakhir, Ketika semua telah disiapkan dengan matang. Tugas anda sebagai mahasiswa adalah perbanyak istirahat dan sejenak tenangkan pikiran. Penulis juga memahami bahwa jelang ujian adalah saat-saat genting dalam pikiran anda terkait hal-hal yang mungkin terjadi saat ujian kelak. Overthinking dan insecure seringkali menghingap dalam benak pikiran mahasiswa. Namun ternyata hal tersebut tidaklah perlu, kalian hanya cukup berusaha maksimal. Istirahatkan badan dan pikiran kalian sejenak jelang ujian justru akan membuat kalian lebih fresh dan maksimal ketika pelaksanaan ujian kelak.

Lima tips diatas layak anda coba, terutama bagi kalian mahasiswa yang sudah diambang kelulusan. Tips berdasarkan pengalaman penulis tadi merupakan langkah antisipatif yang dapat ditempuh guna lancarnya proposal skripsi kalian. Sebagaimana sudah ditekankan di awal tulisan, bahwa skripsi yang baik adalah skripsi yang selesai dan lulus diujikan, kalian wajib memperjuangkan hal tersebut guna masa depan yang lebih baik. Semangat !

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun