- "Apakah Iwan Fals pernah memberikan sesuatu atas kesuksean lagu ini?"
+ "Tidak! Dan saya juga tidak meminta. Itu sudah menjadi rejekinya, dan ini rejeki saya. Saya mensyukuri ini"
Jawaban yang jauh berbeda dengan lirik ciptaanya "Persetan orang susah, yang penting aku senang, aku menang.
Kemudian Host dan Naniel kembali melakukan dialog,
- "Apa yang Bapak harapkan sekarang?"
+ "Saya hanya ingin hidup wajar"
- "Hidup wajar seperti apa? Apakah Bapak sudah merasa wajar?"
+ "Ya. Wajar seperti hidup saya sekarang ini".
Saya benar-benar tersentak dengan sifat dan sikap yang ditunjukkannya. Jujur, saya juga baru tahu pencipta lagu Bento dari tayangan kemarin. Namun Satu jam berharga yang menunjukkan siapa "Bento" sesungguhnya.
"Tuhan sudah mengatur setiap rejeki orang. Dan apapun yang diberikanNya, saya mensyukuri itu" Naniel C. Yakin
Kalimat yang mungkin biasa diperdengarkan, namun dia mampu mengatakannya ditengah kesusahan yang dimilikinya. #Tribute4Naniel