teringat lagi aku padamu
akan lipatan-lipatan kerdil dan kusam kisah lalu
saat genangan air hujan di tepi trotoar memantulkan redup wajahku sendiri
siapa yang telah mengambil lukisan awan dan pelangi merah jambu
dari tempatnya?
hingga aku malas duduk dan menatap kosong ke awan
sudah aku kemas dengan pintal-pintal hari bayanganmu
kedalam tempat terdalam dalam jangkauku sejauh mungkin
tapi aku, tetap terus teringat padamu
N B, mks 2 02 2012
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!