Sebagai informasi, ganda terbaik Asia Shuko Aoyama / Ena Shibahara dari Jepang yang beperingkat tiga dunia memenuhi syarat di WTA Finals 2023. Sedangkan ganda Asia terbaik kedua, Hsieh Su-Wei (Taiwan) / Wang Xinyu (China) yang berperingkat 10 WTA Race Doubles menjadi ganda alternatif.
Dengan sejumlah pencapaian Aldila/Kato tersebut, seharusnya panitia turnamen tidak perlu berpikir panjang untuk mengundang mereka. Pada akhirnya, ya, mereka menerima undangan untuk tampil di WTA Elite Trophy 2023.
Aldila/Kato menjadi unggulan kedua di bawah ganda Beatriz Haddad Maia (Brasil) / Veronika Kudermetova (Rusia) dengan peringkat gabungan Aldila/Kato 60 berdasarkan peringkat WTA 16 Oktober 2023 (Aldila peringkat 29 dan Kato 31). Haddad Maia/Kudermetova memiliki peringkat gabungan 35, sehingga mereka ditempatkan sebagai unggulan teratas.
Berikut susunan petenis ganda putri yang tampil di WTA Elite Trophy 2023:
1. Beatriz Haddad Maia (Brasil) / Veronika Kudermetova (Rusia) dengan poin gabungan 35.
2. Aldila Sutjiadi (Indonesia) / Miyu Kato (Jepang) dengan poin gabungan 60.
3. Ulrikke Eikeri (Norwegia) /Lyudmyla Kichenok (Ukraina) dengan poin gabungan 67.
4. Oksana Kalashnikova (Georgia) / Yana Sizikova (Rusia) dengan poin gabungan 104.
Dua ganda putri China menerima jatah wildcard sebagai berikut:
5. Xu Yifan / Wang Xiyu
6. Jiang Xinyu / Tang Qianhui
Keenam pasang ganda tersebut dikelompokkan menjadi dua grup dengan nama Lily dan Bougainvillea. Aldila/Kato masuk di grup Bougainvillea bersama Eikeri/Kichenok dan ganda wildcard Xu/Wang.
Format turnamen adalah round robin dimana setiap pasang ganda akan bertanding melawan dua ganda lainnya. Masing-masing juara grup akan bertemu di babak final untuk memperebutkan gelar juara.
Hingga tulisan ini diunggah, untuk sementara ganda Xu/Wang duduk di posisi pertama grup Bougainvillea dengan skor 1-0 setelah menang atas Eikeri/Kichenok 6-3, 6-2. Aldila/Kato akan tampil perdana di hari keempat atau Jumat (27/10/23) dimana mereka akan bertemu dengan Xu/Wang atau Eikeri/Kichenok.
Mudah-mudahan Aldila/Kato dalam kondisi fit dan bisa tampil prima sehingga mampu memenangkan dua pertandingan grup. Lebih jauh lagi, semoga mereka bisa mencapai babak puncak dan menjadi juaranya. Semoga.
***
Sumber data dan informasi:Â WTA TourÂ