Mohon tunggu...
Gatot Tri
Gatot Tri Mohon Tunggu... Administrasi - Swasta

life through a lens.. Saya menulis tentang tenis, arsitektur, worklife, sosial, dll termasuk musik dan film.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Resolusi Tahun 2023-ku adalah Sehat Selalu

23 Desember 2022   14:09 Diperbarui: 31 Desember 2022   09:55 905
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tahun 2023 segera tiba. Sebagian orang sudah mulai mencanangkan sejumlah resolusi untuk dicapai di tahun baru mendatang.

Ada yang punya target meningkatkan omzet bisnis, ada juga yang berharap naik posisi atau jabatan di tempat kerjanya. Ada juga yang punya resolusi membuka usaha atau mungkin membuka cabang atau reseller.

Resolusi juga tidak selalu tentang pencapaian profesional. Membaca lebih banyak buku, mempelajari bahasa asing tertentu, meningkatkan soft skills atau pun meng-upgrade kemampuan dengan mengikuti sejumlah kursus juga bisa menjadi resolusi pribadi.

Apapun resolusi yang telah kamu susun, saya hanya bisa mendoakan semoga semuanya berjalan lancar dan resolusi kamu tercapai sesuai harapan di tahun 2023 nanti. Aamiin... 1000x

Sama dengan kamu, saya juga punya resolusi di tahun 2023 nanti. Tapi resolusi saya mungkin tidak sama dengan resolusi orang lain termasuk resolusi kamu.

Saya punya beberapa resolusi akan tetapi saya menempatkan "sehat selalu" sebagai resolusi nomor satu di tahun 2023 mendatang. Resolusi tersebut juga akan berlaku seterusnya di tahun-tahun mendatang pastinya.

Mengapa saya memilih resolusi "sehat selalu"? Karena item ini menjadi semacam pondasi untuk semua resolusi yang hendak saya capai di tahun 2023 mendatang.

Karena bila senantiasa sehat, banyak hal bisa dilakukan dengan semaksimal mungkin. Segala urusan bisa ditangani dengan sebaik-baiknya. Begitu pula bila ada rintangan, solusinya bisa dipikirkan secara lebih jernih.

Kondisi tepar benar-benar mengganggu agenda

Saya pernah merasakan bagaimana kondisi sakit menghambat semua aktivitas saya. Batuk atau flu saja sudah begitu mengganggu aktivitas, apalagi sakit lainnya.

Sekadar berbagi saja, saya pernah terkulai di sebuah kamar rumah sakit selama beberapa hari karena gangguan pencernaan akut. Karena sangat tersiksa, malam-malam saya harus ke UGD diantar oleh istri saya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun