Mohon tunggu...
Gatot Tri
Gatot Tri Mohon Tunggu... Administrasi - Swasta

life through a lens.. Saya menulis tentang tenis, arsitektur, worklife, sosial, dll termasuk musik dan film.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Menu Mantul dan Praktis agar Tetap Sehat di Musim Hujan

31 Desember 2019   13:21 Diperbarui: 2 Januari 2020   07:57 421
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Telur rebus (sumber: MakeItGrateful.com)

Tetapi bila kondisi tubuh kita menurun, maka leukosit tidak kuat menjaga pertahanan. Apalagi ketika berhadapan dengan virus demam berdarah. Ingat, bila daya tahan tubuh kita rendah, semakin mudah bakteri dan virus menembus sistem imun.

Nah, untuk menjaga daya tahan tubuh, kuncinya adalah tak lain dan tak bukan adalah menjaga tubuh tetap fit, tetap sehat. Ini bisa ditempuh salah satunya dengan menjaga pola makan. Pastikan tubuh kita mendapatkan asupan makanan yang kaya kandungan gizi.

Ada sejumlah menu makanan yang baik untuk menjaga kesehatan kita. Menu makanan itu juga baik untuk proses penyembuhan atau  recovery. Ketika sakit, terapi medis menangani bakteri atau virus, maka makanan kaya gizi membantu mengembalikan daya tahan tubuh secara bertahap.

Berikut beberapa menu sehat yang cocok disajikan di musim hujan sebagai makanan utama, makanan selingan atau makanan untuk proses penyembuhan. Pembuatannya praktis tinggal cemplung, campur, cicip.

Menyiapkan menu di bawah ini juga tidak butuh waktu lama dan tidak perlu waktu khusus. Bahan-bahannya juga tergolong mudah diperoleh. Berbeda bila memasak soto, baso, laksa, atau kari yang meskipun sedap disantap ketika hujan, perlu waktu lebih lama untuk menyiapkannya. Kurang praktis.

Semua menu di bawah adalah menu-menu yang saya santap ketika sedang dalam tahap pemulihan. Saya merasa lebih baik setelah menyantap menu-menu di bawah. Ketika sedang sakit saja membantu pemulihan tubuh, apalagi bila tubuh sehat malah membantu tubuh tetap fit di musim hujan.   

Sup ayam, bikin kerongkongan dan perut jadi anget

Sup ayam hangat menjadi menu ajaib untuk menjaga tubuh tetap fit. Bagi yang sudah terpapar bakteri atau virus, sup ayam juga mujarab untuk membuat tubuh lebih baik, tetapi bukan mengobati.  

Sup ayam mengandung banyak nutrisi yang bagus untuk tubuh. Apalagi jika dilengkapi sayuran akan menambah asupan gizi. Bagi penderita influenza, sup ayam yang dinikmati panas-panas dapat melegakan hidung yang tersumbat.

Sup ayam (sumber: Cookpad.com)
Sup ayam (sumber: Cookpad.com)
Penderita batuk dan radang tenggorokan juga merasakan kenyamanan ketika kuah sup hangat menuruni kerongkongan. Rasa gatal di tenggorokan yang memicu batuk pun berkurang. Ketika kuah sup ayam mengalir sampai lambung, perut juga terasa hangat dan nyaman.

Sup ayam memiliki cita rasa gurih dan nikmat untuk dikonsumsi dalam kondisi apapun, khususnya di musim penghujan. Cara membuat sup ayam juga terbilang mudah asal bahan-bahan tersedia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun