Arti ADLV
ADLV Â merupakan singkatan dari Acm de la vie yang berasal dari bahasa prancis. Arti ADLV ini sendiri jika diartikan ke bahasa indonesia, artinya berisi titik pencapaian tertinggi dalam sebuah kehidupan.
Sepasang saudara kembar ini memutuskan untuk memilih nama brand tersebut atas dasar inspirasi dari kemunduran bisnis yang mereka alami.
Pendiri ADLV
Acm De La Vie atau biasa kerap disebut dengan singkatan ADLV adalah salah satu brand fashion streetwear ternama asal Korea Selatan yang didirikan pada tahun 2017. Brand ini sendiri didirikan oleh sepasang saudara kembar bernama Jae-Mo Gu dan Jin-Mo Gu. Keduanya memutuskan untuk mendirikan brand ini (ADLV) setelah mengalami masa krisis pada bisnis impor luxury brands mereka yang sudah berdiri sejak tahun 2008.
Mereka menciptakan sebuah konsep pakaian dengan design yang tidak terlalu berlebihan, namun tetap mempertahankan design yang iconic sebagai ciri khas produk mereka.
Sejarah ADLV
 Acme de la vie membuka gerai pertamanya pada tahun 2017 yang berlandaskan ide untuk mencapai titik puncak kehidupan melalui fashion. ADLV sendiri juga me-launching brand nya pada saat hypebeast fashion sedang dalam posisi naik daun.
Brand ini menciptakan sebuah streetwear trend dengan ciri khas oversized fit, sehingga akan membuat pengguna nyaman untuk menggunakannya dalam kegiatan sehari-hari.
Brand ADLV ini juga memiliki poin penting yang membedakan brand streetwear milik mereka dengan brand lainnya, Hal ini dikarenakan fokus brand nya yang ingin menyunguhkan elemen artwork pada desain brandnya.