Kehadiran hantu pocong terekam tak sengaja dan diunggah pada chanel Galuh Bulkis berjudul  "Hantu Pocong  Di Warung Angkringan,".  Dijelaskan dalam deskripsi konten alasan mengabadikan suasana sedang makan dan minum karena sebagai bahan untuk memberitahukan tempat  singgah ketika  mengadakan perjalanan luar daerah kepada keluarga.
Suasana ramai pengunjung sedang menyantap makanan pada salah satu angkringan yang berada ditepi jalan raya, sementara suasana terlihat santai dan cuaca malam  sedang cerah.Â
Sorot kamera kemudian beralih mengabadikan situasi lalu lintas lalu merekam sepasang pengunjung laki-laki dan perempuan lagi bergurau sesudah menghabiskan hidangan. Di dekat mereka ada  pagar pembatas, tepat diatasnya  nampak objek yang mirip pocong.
Hingga video tersebut tayang tidak dijelaskan dengan rinci nama lokasi peristiwa penampakan terjadi, selain waktu kejadian yaitu malam tanggal 23 Oktober 2021 silam. Alasannya demi menjaga marwah tempat usaha pemilik warung.
Berharap tidak ada dampak terhadap nasib usaha tempat kejadian, pemilik akun menjelaskan yang terlihat belum tentu benar seperti dalam judul karena video  dibuat saat malam hari, ada faktor pencahayaan yang mungkin mengganggu kualitas rekaman sehingga objek biasa terlihat seperti pocong.
"apa yang terlihat mungkin juga benar adalah pocong, namun pemirsa hendaknya menghindari prasangka buruk kepada pemilik angkringan karena entitas yang terlihat berada diluar lokasi tempat usahanya,"
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H