Sebagian besar orang kaya tahu bagaimana mengelola uangnya. Mereka juga paham soal value dari sebuah barang atau uang. Jadi, mereka lebih memilih berinvestasi dan menabung ketimbang berbelanja barang mewah.
Makanya, kamu bisa menemukan orang kaya tapi berpenampilan biasa-biasa saja.
Â
6. Punya rencana ke depan
Karena waktu menjadi hal yang berharga, mereka gak akan menyia-nyiakan waktu untuk kegiatan yang kurang penting. Mereka telah menyusun rencana per hari dengan membuat to do list supaya gak waktu terbuang percuma.
Rencana tersebut juga gak cuma untuk satu hari itu saja. Tapi, mereka memandang jauh ke depan hingga tahun depan.
7. Tidak memperdulikan pendapat orang lain
Rata-rata orang kaya memiliki kesamaan yaitu tidak peduli pendapat orang lain tentang keputusan mereka, gaya hidup mereka, dan pilihan yang mereka ambil.
Hal ini karena mereka telah berada di tingkat tertentu dimana pendapat orang lain terhadap mereka menjadi tidak begitu penting.
 8. Suka membaca dan belajar
Orang kaya senang membaca. Kebanyakan buku yang dibaca adalah buku non fiksi seperti biografi atau pengembangan diri.