Mohon tunggu...
Gaganawati Stegmann
Gaganawati Stegmann Mohon Tunggu... Administrasi - Telah Terbit: “Banyak Cara Menuju Jerman”

Housewife@Germany, founder My Bag is Your Bag, co founder KOTEKA, teacher, a Tripadvisor level 6, awardee 4 awards from Ambassadress of Hungary, H.E.Wening Esthyprobo Fatandari, M.A 2017, General Consul KJRI Frankfurt, Mr. Acep Somantri 2020; Kompasianer of the year 2020.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Serunya Sehari Jadi Penyihir di "Wizarding World Holiday at Changi Airport"

24 Desember 2018   15:52 Diperbarui: 25 Desember 2018   13:42 470
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Si pohon ajaib (dok.Changi airport)

Masih di Terminal 3, Anda tentu ingat kan kalau tokoh Harry Potter dan rekan-rekan Hogwarts-nya memakai jubah, memiliki tongkat ajaib dan mampu merapal mantra? Ada yang ingin menjajal menjadi penyihir seperti mereka? Sepertinya seru juga kalau dicoba! Nah, nggak perlu mencari jauh-jauh karena di instalasi Diagon Alley ini lah tempat di mana kamu bisa belajar jadi penyihir dalam waktu satu hari!   

Diagon Alley, di sini tempatnya para penyihir muda yang baru akan masuk Hogwarts mencari perbekalan sekolah mereka. Nah kalau di instalasi Diagon Alley di Wizarding World at Changi, Anda boleh mencoba memakai jubah penyihir Hogwarts School. Eh, jangan lupa juga untuk swafoto di depan a magical mirror, ya waktu kamu masih pakai jubah.

Sesudah itu, Anda bisa lanjut belajar menunggangi sapu terbang dan adu keahlian bermain Quidditch di The Quaffle Toss. Quidditch adalah olahraga fiktif dalam seri novel Harry Potter yang dilakukan dalam kondisi terbang di atas sapu. Permainan ini memerlukan 7 pemain, 3 bola dan tiga gawang. Silakan coba melemparkan Quaffle dengan sekuat tenaga! 

Ayo, main Quidditch (dok.Changi Airport)
Ayo, main Quidditch (dok.Changi Airport)
Jubah ada, tongkat punya, butuh apa lagi? Mantra! Masih ingat beberapa mantra? Uji kemampuan merapal mantra menggunakan tongkat dan buktikan seberapa ampuh mantramu di Wand Challenge. Hati-hati, jangan sampai menyebut "Avada Kedavra", ya! 

Terminal 3 sudah, yuk geser ke Terminal 1 dan 2! Mari mampir ke Transit Hall Terminal 1. Di sini akan ada Newt Scamander Menagerie yang terlihat Instagrammable banget! Anda yang gemar sekali berswafoto, pastikan baterai ponsel/kamera Anda cukup ya saat mampir ke sini, karena rasanya mengambil satu dua gambar saja tidak cukup. 

Si pohon ajaib (dok.Changi airport)
Si pohon ajaib (dok.Changi airport)
Bergeser lagi ke Terminal 2 (kedatangan). Di sini Anda akan menemukan replika Whomping Willow, si pohon ajaib seperti yang tertanam di pekarangan Hogwarts! Ingat kan pohon legendaris tempat mobil Ron tersangkut ketika ia dan Harry berusaha menuju Hogwarts setelah ketinggalan kereta? Ya, Anda bisa berfoto lengkap dengan replika mobilnya lho.

Nah, lengkap sudah. Sekali mendayung, dua tiga obyek wisata terlampaui. Wisata penuh keajaiban ala Harry Potter, bisa Anda lanjutkan dengan destinasi menarik selanjutnya di penjuru Singapura. 

Yakinlah untuk datang ke Wizarding World Holiday at Changi di liburan kali ini, karena tidak setiap hari Anda bisa jadi bagian dari keajaiban dunia sihir Harry Potter ini. Silakan baca di sini untuk informasi lebih lanjut tentang A Wizarding World Holiday at Changi.

Saya sudah isi, Anda? (dok.Changi Airport)
Saya sudah isi, Anda? (dok.Changi Airport)
Satu pesan lagi dari saya, sembari Anda bersiap-siap untuk keberangkatan ke sana, ikuti Changi Surprise Gift. Sudah liburan, masih dapat hadiah pula! Caranya, hanya dengan klik link berikut ini. Gampang kan? Bersama Changi airport, liburan praktis dan penuh pengalaman berkesan, pastinya!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun