Mohon tunggu...
Gaferianto Hulu
Gaferianto Hulu Mohon Tunggu... Guru - Pendidikan Kimia Universitas Negeri Surabaya

Percaya dan taat, sepanjang umur kita Tuhan telah atur yang terbaik.

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Koyo, Makanan Khas daerah Nias Jadi Alasan Anak Perantauan Pulang Kampung untuk Menikmatinya

18 Mei 2021   21:22 Diperbarui: 18 Mei 2021   21:46 797
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setiap daerah di Indonesia memiliki keunikan baik dari suku, bahasa, etnis, dan budaya termasuk juga makanan khas yang pastinya memiliki rasa yang begitu enak. Nias merupakan salah satu pulau di sumatera yang memiliki berbagai ragam budaya dan makanan khasnya. Salah satu makanan khas Nias adalah KOYO. 

Makanan khas Nias satu ini merupakan makanan yang sangat diminati oleh masyarakat terutama warga pedalaman atau desa. Koyo merupakan hasil olahan dari Ubi kayu atau singkong, juga bisa diolah dari Sagu. Makanan ini diolah dengan cara memarut ubi kayu dan kemudian mencampurkan sayur dan jadilah KOYO. 

Makanan ini merupakan makanan yang paling disukai dan paling diminati, bahkan selalu dirindukan oleh anak-anak perantaun. Makanan ini merupakan salah satu alasan untuk pulang ke kampung halaman, supaya bisa menikmati makanan lezat ini. Koyo bisa dinikmati dengan kuah santan yang diberi sambel serta juga bisa dinikmati dengan ikan asin. 

Tidak jarang beberapa kampung di Nias, selepas bekerja dari ladang, makanan khas ini yang akan selalu disantap. Koyo sangat baik dikonsumsi pada saat makan siang atau kondisi musim hujan. Makanan ini akan sangat lezat jika disantap saat hangat. 

Koyo sangat membantu masyarakat supaya tetap semangat beraktivitas walaupun tidak menikmati sesuap nasi. Buat kamu para wisatawan kalau kamu berkunjung ke pulau Nias, tetapi belum menikmati makanan ini, itu sama artinya kamu sampai ke Nias. 

Luar biasa Indonesia kita tercinta ini. Mari tetap kita pertahankan dan lestarikan keunikan bangsa kita tercinta. 

Yaahowu. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun