Terkejut dan terharu, dua kata tersebut yang Kehlani dapat gambarkan saat Ia melihat projeknya yang sukses karena semata hanya untuk Palestina. Diketahui bahwa penggalangan dana yang tergabung dari penjualan merchandise baju juga single miliknya berjumlah $555.000 atau setara dengan Rp8.491.500.000.Â
"Kami bersyukur untuk mengatakan bahwa kami didukung seniman-seniman di West Bank saat menggalang dana untuk seluruh keluarga di Gaza, Sudan dan Kongo. Kami bersyukur untuk mengatakan bahwa kami  didukung oleh komunitas bisnis yang bergabung bersama kami. Kami bersyukur untuk mengatakan bahwa kami turut serta berkontribusi walaupun hanya sedikit untuk Palestina." tuturnya dalam sebuah postingan, Rabu (12/06).
Begitu banyak kalimat-kalimat haru, dukungan serta penyemangat yang dihaturkan dari pengikut juga penggemarnya pada kolom komentar miliknya. Mereka mendukung projek ini agar dapat diteruskan lagi secara konsisten, mengingat Palestina yang kini masih membutuhkan uluran tangan dari seluruh dunia akibat kekejaman dari Israel.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H