Mohon tunggu...
Healthy

Rokok, No Way!

9 September 2015   23:36 Diperbarui: 9 September 2015   23:49 327
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Seringkali kita menjumpai orang-orang yang merokok, tidak hanya dari kalangan orang dewasa melainkan banyak anak-anak yang dapat dibilang masih cukup muda. Sebenarnya sudah banyak usaha untuk menyadarkan para perokok bahwa merokok sangat berbahaya, kita dapat melihatnya pada bungkus rokok yang sudah ditulis "Rokok dapat menyebabkan Kanker, Serangan Jantung, Impotensi, dan Gangguan Kehamilan." Selain dalam bentuk tulisan terdapat pula gambar bahaya-bahaya dari merokok. Meskipun sudah diberi peringatan melalui berbagai cara  masih banyak orang yang tidak terlalu menghiraukan peringatan tersebut.

 

 

Ada beberapa zat berbahaya yang terkandung dalam rokok antara lain:

1. Nikotin

Zat ini dapat menyebabkan seseorang menjadi kecanduan/ketagihan untuk menghisap rokok, zat ini dapat memberikan efek samping menyebabkan kecanduan, merusak jaringan otak, serta mengeraskan dinding arteri.

2.  Tar

Tar merupakan salah satu bahan dasar pembuatan aspal, apabila menempel pada Paru-Paru dapat menyebabkan iritasi bahkan dapat menyebabkan Kanker Paru-Paru.

3. Zat Karsinogen

Zat Karsinogen memiliki sifat mengendap dan merusak pada Paru-Paru, sehingga dapat membuat Paru-Paru menjadi berlubang. Selain itu Zat Karsinogen juga dapat memicu pertumbuhan sel kanker dalam tubuh.

4. Karbon Monoksida (CO)

Gas ini dapat menyebabkan penyakit jantung karena dapat mengikat Oksigen dalam tubuh.

5. Zat Iritan

Zat Iritan merupakan bahan kimia yang dapat menimbulkan kerusakan atau peradangan yang dapat mengganggu saluran pernafasan, sehingga dapat menyebabkan batuk-batuk serta mengotori saluran udara dan kantung udara dalam Paru-Paru.

 

Rokok tidak hanya membahayakan bagi pengguna rokok tersebut atau yang biasa disebut Perokok Aktif, tetapi juga ikut membahayakan orang-orang yang ada didekatnya atau yang disebut sebagai Perokok Pasif. Bisa kita bayangkan apabila ada orang yang merokok dekat anak-anak, tentu ini dapat memberikan efek buruk bagi kesehatannya. Maka jika kita ingin lebih sehat dan umur panjang, serta menciptakan lingkungan yang sehat KATAKAN TIDAK PADA ROKOK dan JAUHKAN ROKOK MULAI DARI SEKARANG !!!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun