Mohon tunggu...
Gabriel ChanfarryHadylaw
Gabriel ChanfarryHadylaw Mohon Tunggu... Wiraswasta - Berpengalaman di bidang Konsultan dan Training Bisnis Strategi dan Marketing. Sekarang menjadi Founder of Inner Tunnel Communities

Hobby : Membaca dan menulis di Social Media. Sebelumnya menulis di koran cetak di Koran berskala Nasional

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pak Suwandi Aswin's Legacy: The Banking Operations Old Crack

4 Desember 2022   23:15 Diperbarui: 4 Desember 2022   23:30 178
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

LEGACY EDITION

Saya mengenal pak Suwandi Aswin (SA) sewaktu saya mulai diberikan tugas oleh Direksi BUN  menjadi Kepala Seksi Ekspor Impor di BUN KPO yang terkenal dengan transaksi paling besar per transaksi. Ada juga ibu Arni di BUN KPO.

Pak SA yang sebelumnya bekerja di ABN Amro Bank menjabat Kepala Bidang Operasi (KBO) di BUN KPO menggantikan pak Soekismo. Transaksi operations di BUN KPO yang besar-besar sering berhubungan dengan para nasabah yang sangat kenal dekat dengan Dirut BUN waktu itu yaitu dengan pemilik Bank yaitu KO. Juga nasabah besar banyak yang kenal dekat dengan para Direksi BUN lainnya.

Tentu tidak gampang untuk memutuskan satu transaksi bisa jalan atau tidak secara SOP atau kebijakan BUN. Sering waktunya mepet dan hampir menjelang cut off time.

 _*Kelengkapan dokumen dan atau tanda tangan sering belum terpenuhi.*_ Dijalankan jadi risiko Bank atau risiko pribadi. Tidak dijalankan dapat kena kemarahan dari nasabah.

Sehingga pak SA harus  rajin ke lantai 3 BUN KP di Jalan Prapatan No 50 Jakarta untuk minta info dan approval agar dapat menjalankan transaksi setelah dapat approval dari Direksi. Juga supaya  KBO tahu apa latar belakang terjadinya transaksi.

Selama di BUN KPO Pak SA ramah dengan semua sekretaris Direksi dan sekretaris Pimpinan Cabang. Tentu agar jika beliau mau cepat minta approval dalam waktu yang sangat meet maka bisa segera dibantu untuk diinfokan ke Dirut atau Direksi terkait.

Pak SA rajin memanggil teman-teman terutama bagian Operations Cabang dan Kantor Pusat lantai lima (5) untuk makan siang bersama. Semua tempat makan enak diketahui beliau dan tempatnya sering masuk-masuk ke gang kecil. Teman paling dekat dengan pak SA adalah pak Josef Soeherman (JS). Pak JS pada saat itu satu bagian dengan Elly dan Ibu Annie Silalahi di lantai 5 Kantor Pusat BUN.

Pak SA sangat bisa saling curhat sangat detail dengan Pak JS mengenai pekerjaan dan lika liku transaksi operations yang besar dan sering merepotkan staf Operations. Saya sering makan siang bertiga dengan Pak SA dan pak JS dan ikut menjadi pendengar yang baik.

*PILOT PROJECT BUNIBANK UNYSIS*

BUN KPO merupakan cabang yang ditunjuk oleh KP untuk melakukan pilot project BUNIBANK Unysis. Selama setahun pilot project sudah berjalan namun belum mendapatkan lampu hijau dari pak SA.

Almarhum Pak Murad Tayeb di Divisi IT tentu sangat berkepentingan agar sistem BUNIBANK dapat OK di Pilot Project. Karena belum ada lampu hijau maka Pilot Project Bunibank dialihkan ke BUN Kota. Saya menjadi KBO di BUN Kota waktu itu. Dan pak Fadjar Tanoto sebagai Pimpinan Cabang BUN Kota.

Almarhum pak Johanes Mardy sebagai Direktur Operations BUN memanggil saya pribadi keruangan nya. Kata beliau *Gabriel. Saya tidak mau tahu. System BUNIBANK harus jalan. Ini ditanganmu jalan atau tidak. You have to fight until the last drop of the blood*.

Saya jawab : *"Siap pak Johanes Mardy. Segera dilaksanakan".* Tentu agar pilot project tidak boleh gagal dan bisa lancar maka saya sering datang ke pak SA di BUN KPO untuk menanyakan hal-hal apa yang pernah menjadi hambatan. Salah satunya approval untuk nasabah yang sering harus Overdraft. Terimakasih pak SA atas sharing-sharingnya dalam hal kolaborasi bersama sehingga Pilot Project bisa berjalan lancar.

Seterusnya agar sistem dapat diperbaiki agar sesuai kebutuhan BUN dengan sifat transaksinya maka saya sering diskusi detail dengan almarhum pak Murad. Dan saya juga sering melaporkan langsung ke almarhum pak Johanes Mardi untuk kelancaran berjalannya pilot project BUNIBANK. Tentu saya juga melaporkan ke Pimpinan Cabang Kota yaitu pak Fadjar Tanoto.

Setelah hampir setahun maka pilot project BUNIBANK di BUN Kota berhasil dan segera dilaksanakan roll out ke cabang-cabang BUN lainnya.

Pak Suwandi Aswin kini sudah di Surga bersama sang Pencipta. Selamat jalan pak SA. *Legacy pak SA di Operations akan selalu dikenang.*

Oleh :
Gabriel Chanfarry H
5 Desember 2022

*Lampiran*
*BERITA DUKACITA*

Telah pulang ke rumah Bapa di surga pada hari Sabtu, 3 Desember 2022. Pk. 16.00 WIB. Alm. Bpk. Suwandi Aswin. Usia: 77 tahun. Saat ini disemayamkan di RD Husada. Ruang: P (lantai 3).

Jadwal Ibadah sbb:

Kebaktian Penghiburan I: Minggu, 4 Desember 2022. Pk. 19.00 WIB. Dilayani oleh: Pdt. Herman S.

Kebaktian Penghiburan II: Senin, 5 Desember 2022. Pk. 19.00 WIB. Dilayani oleh: GI. Surianto

Kebaktian Tutup Peti dan Pelepasan/Pemberangkatan: Selasa, 6 Desember 2022. Pk. 9.00 WIB dan akan dikremasikan di RD Tabitha-Ukrida. Dilayani oleh: Pdt. Samuel Yapto

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun