Kabupaten Bogor, 23 Juli 2023 Sejumlah mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Tematik (KKN-T) dari Institut Pertanian Bogor (IPB) University telah berhasil menjalankan program kerja berjudul "PEDAR" (Pengembangan Desa Wisata dalam Upaya Mewujudkan Wisata Berkelanjutan) di Desa Neglasari, Kabupaten Bogor. Proyek yang berlangsung selama 40 hari, mulai dari 19 Juni hingga 30 Juli mendatang bertujuan membantu masyarakat setempat mengembangkan desa wisata Giwangkara River Tubing melalui berbagai aspek pengembangan.
Dalam upaya mewujudkan wisata berkelanjutan, tim mahasiswa KKN-T IPB University bekerja sama dengan warga setempat serta pengelola desa wisata Giwangkara River Tubing untuk mengembangkan desa wisata melalui empat pilar utama:
1. Pengembangan Sarana dan Prasarana Wisata
Dalam tahap ini, PEDAR membantu memperbaiki dan meningkatkan sarana dan prasarana wisata di desa tersebut. Pengecatan ulang jembatan yang menjadi salah satu daya tarik dan akses penting menuju desa wisata diperbarui. Selain itu, penambahan fasilitas umum seperti  tempat sampah, papan selamat datang, dan papan penunjuk arah untuk meningkatkan kenyamanan pengunjung dan memudahkan pengunjung menuju desa wisata.
2. Pengembangan Estetika Lingkungan
Menciptakan lingkungan yang estetik dan alami menjadi salah satu fokus dalam proker PEDAR. Mahasiswa bekerja sama dengan masyarakat setempat melakukan penataan kawasan sekitar Giwangkara River Tubing dengan penambahan taman-taman kecil dan penghijauan di lahan pinggir sungai dan camping ground desa wisata. Â Diharapkan, langkah ini dapat menambah daya tarik bagi wisatawan untuk mengunjungi desa Neglasari.
3. Promosi Wisata
Dalam era digital, promosi wisata menjadi aspek penting agar desa wisata Giwangkara River Tubing dikenal oleh khalayak luas. Tim mahasiswa KKN-T IPB University mengelola media sosial desa wisata dengan konten menarik, termasuk foto dan video kegiatan seru dan keindahan alam di sekitarnya.Â
4. Pengembangan Wisata Ternak
Dalam upaya menciptakan keberlanjutan ekonomi bagi masyarakat desa, PEDAR juga berfokus pada pengembangan potensi wisata ternak Desa Neglasari. Melalui perancangan dan pendampingan dari mahasiswa, masyarakat desa didorong untuk mengembangkan pariwisata berbasis ternak, seperti domba dan kerbau yang memberikan pengalaman menarik bagi para pengunjung.
Koordinator tim PEDAR, Hana, menyatakan, "Kami merasa bangga dan bahagia dapat berkontribusi dalam pengembangan desa wisata Giwangkara River Tubing. Kolaborasi antara mahasiswa, masyarakat, dan pihak desa sangat berjalan harmonis selama satu bulan terakhir. Kami berharap upaya ini dapat berlanjut dan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat dan pariwisata setempat."
Desa wisata Giwangkara River Tubing di Desa Neglasari, Kabupaten Bogor kini semakin menarik untuk dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Dengan berjalannya  PEDAR, diharapkan potensi wisata desa tersebut dapat terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H