Mohon tunggu...
Friany Vidya
Friany Vidya Mohon Tunggu... Freelancer - Halo!

a home-maker

Selanjutnya

Tutup

Film

Review Knives Out (2019): Aksi Daniel Craig Jadi Detektif Handal

31 Juli 2022   18:25 Diperbarui: 31 Juli 2022   18:40 506
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: smartfren.com

Sebelum memulai review film kali ini, saya perlu mengekspresikan rasa syukur dan berterima kasih atas kerja keras pemerintah dan kita semua yang saling bahu membahu melawan virus yang menyebabkan pandemi. Karenanya saya bisa hosting acara nobar film sekaligus bakar-bakar daging kurban bersama kawan-kawan pecinta film saya. Kami sepakat untuk menonton Knives Out yang sudah tersedia di kanal streaming favorit kami. Berikut sedikit sinopsis dan reviewnya.

Sumber gambar: IMDB
Sumber gambar: IMDB

Penulis misteri terkenal Harlan Thrombey (Christopher Plummer) telah meninggal dunia. Pisau masih di tangannya ketika pengurus rumah tangganya Fran (Edi Patterson) menemukan jasadnya. Nampaknya ia telah mengakhiri hidupnya sendiri, tapi agak sulit dipercaya ketika metode yang ia pilih adalah menggoreskan pisau ke tenggorokannya. 

Film dimulai dengan obrolan dua polisi (LaKeith Stanfield dan Noah Segan yang luar biasa) saat mereka melakukan penyelidikan singkat di perkebunan Thrombey, memastikan tidak ada petunjuk yang terlewat. 

Satu-satunya anak perempuan Thrombley, pengusaha sukses Linda (Jamie Lee Curtis) memiliki suami yang buruk bernama Richard (Don Johnson) dan seorang putra yang rebel bernama Ransom (Chris Evans). Walt Thrombley (Michael Shannon), orang yang duduk di kursi tinggi di divisi penerbitan, sering berselisih dengan ayahnya. 

Menantu perempuan Toni Collette, Joni, mengambil keuntungan untuk dirinya sendiri dengan memanfaatkan pria tua itu. Akhirnya, Marta Cabrera (Ana de Armas), protagonis sebenarnya dari "Knives Out,"-- juga orang kepercayaan terdekat Harlan-- didapuk det. Benoit Blanc (Daniel Craig) untuk membantunya memecahkan kasus ini.

Sumber gambar: IMDB
Sumber gambar: IMDB

Dari penulis dan sutradara cemerlang, Rian Johnson (Looper, Star Wars), Knives Out adalah sebuah film misteri yang brilian dan menghibur. 

Rian Johnson telah menggodok ide Knives Out sejak tahun 2005 dan memutuskan untuk menuangkannya ke layar lebar pada 2012 seusai Looper. Tapi naskahnya senditi baru selesai pada tahun 2017 karena ia sibuk dengan proyek Starwars: The Last Jedi. 

Di film ini kita bisa melihat betapa lihai Johnson membangun misteri yang cukup rumit tapi mudah dimengerti oleh penontonnya. Saya rasa cerita misteri seringkali ditulis dengan njelimet dan pretensius hingga sulit dipahami oleh penonton. Namun tidak dengan karya Johnson yang satu ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun