Namun, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, penyebab tingginya angka pengangguran itu sebenarnya kompleks sehingga ketidakmampuan secara signifikn Program Kartu Prakerja dalam mengatasi masalah pengangguran disebabkan oleh kompleksitas yang ada. Setiap terjadi pertumbuhan pada perekonomian sebesar 1 persen saja, maka akan dapat menyerap sebanyak 500 ribu tenaga kerja, oleh kare itu pemerintah terus berkomitmen untuk membantu pekerja dapat meningkatkan lagi keterampilannya dengan berbagai perubahan.
Keberadaan program kartu prakerja ini memang memiliki dampak positif meski tidak secara signifikan menurunkan angka pengangguran yang ada. Keberhasilan program ini pasti memiliki beragam PR yang harus dikerjakan guna lebih meningkatkan program prakerja ini seperti, peserta tidak diberi rekomendasi untuk memilih program yang berpeluang dan unggulan di Indonesia baik jangka pendek ataupun jangka panjang, serta hingga saat ini desain dan isi dari pelatihan belum sepenuhnya menjamin terpenuhinya keterampilan yang dibutuhkan.
Pemerintah dapat memperbaiki dari mekanisme dan sistem yang ada agar lebih efektif yaitu dengan:Â
- Penting untuk memastikan relevansi program yang ditawarkan tuntutan industri saat ini dan yang akan datang,
- Penting bagi pemerintah untuk mengklasifikasikan keterampilan peserta yang dibutuhkan untuk mengurangi tingkat ketidakpadanan yang terjadi antara tenaga kerja yang ada dengan perusahaan,
- Untuk mengupayakan peserta mendapatkan keahlian yang baru maka perlu adanya pemilihan materi dan metode yang lebih selektif dan ketat,
- Perlu diadakannya perlengkapan profil agar dapat diklasifikasikan keahlian apa yang sudah dan belum dikuasi peserta,
- Pemerintah harus terus mengawasi mekanisme program prakerja ini agar dapat lebih efektif kedepannya dalam mengurangi tingkat pengangguran.Â
Sejatinya tidak ada program yang mulus berjalan sesuai yang diharapkan, namun pengupayaan untuk mengurangi masalah dengan terus meningkatkan kinerja mekanisme membuat masyarakat tau bahwa dengan tekat yang kuat pemerintah terus dan akan selalu mengupayakan yang terbaik untuk masyarakat terutama dalam mengurangi pengangguran di negara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H