Mohon tunggu...
indra hardiyanti
indra hardiyanti Mohon Tunggu... -

tersenyumlah untuk menyambut hari esok...

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Hari Usil Sedunia ''Malapetaka Cinta''

17 November 2011   08:13 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:33 97
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hari usil sedunia yang terjadi pada tanggal 1 April atau yang biasa kita sebut April Mop memang merupakan satu hari tempat orang-orang melampiaskan keusilannya. Dalam satu hari tersebut orang “ jahil”melampiaskan hobinya dengan melakuka kejahilan-jahilan yang terkadang dapat membuat orang sangat emosi karena sangat keterlaluan. Bahkan dapat membuat seseorang salah paham. Karena pada hari ini dapat disebut juga dengan kebalikan perkataan.Seperti yang terjadi pada waktu saya SMA . Seorang teman sekolah laki- laki saya ada yang ingin mengungkapkan perasaan cintanya kepada seseorang yang telah lama dia sukai tapi dia tidak pernah mempunyai keberanian. Sudah sejak dua tahun dia memendam perasaan.Lah kogternyata dia memilih hari usil sedunia ini untuk megungkapkan perasaannya kepada sang pujaan hati. Mungkin dia tidak mempunyai percayaan diri untuk mengungkapkannyaatau mungkin dia takut untuk ditolak cintanya, sehingga dia memilih hari tersebut untuk “menembaknya”.Mungkin dia berpikirbila dia menembaknya pada hari tersebut dia tidak akan merasa malu apabila ditolak cintanya. Pada hari “H” nya akhirnya dia memberanikan diri untuk mengungkapkan unek-unek cinta di hatinya.

Ternyata sang cewek merespon dingin ungkapan cintanya dan cewek pun menolak tembakan cintanya dengan satu kalimat “ maaf saya tidak mempunyai perasaan kepadamu”. Mendengar penolakan dari cewek tersebut teman saya akhirnya mengeluarkan jurus tampisnya dengan memanfaatkan hari usil tersebut. Sehingga dengan teriakan keras dan wajah tersenyum dia berkata “April Mop !!!!! “. Laa dalah sang cewek kok tiba- tiba nangis dan kemudian dia berlari. Si cowok sontak berlari mengejar sang cewek dan menghiburnya. Ternyata malang tidak bisa dihindari, setelah tangisannya meredah akhirnya sang cewek pun menceritakan bahwa penolakan yang dia ucapakan tadi adalah cuma bentuk pengetesan untuk si cowok dan dia mengungkapakan bahwa sebenarnya dia telah menyukai si cowok sejak lama. Haduhhh...sekarang giliran si cowok yang hancur hatinya. Gara –gara salah memilih hari penembakan akhirnya dia pun harus memendam cinta lagi.Walah.... mangkanya jangan salah memanfaatkan hari usil ini yaa.˄͜ ˄

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun