Kepala sekolah SDN Sama Jaya, Stefanus Agming, S.Pd., menyampaikan bahwa sungguh merupakan suatu kehormatan dan keistimewaan bisa berdiri di depan saudara-saudara hebat kita. Sebagai kepala sekolah, Saya punya rekan-rekan hebat para guru dan anak-anak yang luar biasa. SDN Sama Jaya didedikasikan sebagai suatu tempat pembinaan pikiran-pikiran luar biasa, gagasan-gagasan dari orang-orang hebat ini sehingga menumbuhkan rasa cinta akan belajar, cinta akan pendidikan bagi anak-anak SDN Sama Jaya dan seluruh rekan guru.Â
Pertemuan hari ini memiliki makna istimewa karena kami memiliki kehormatan untuk bertemu sang donatur hebat, seorang individu yang luar biasa yang dukungannya tidak pernah goyah yang telah mendukung sekolah kami dan sekolah lain di Kabupaten Manggarai. Mr. Paul dan tim telah menjadi mitra setia dari WVI selama bertahun-tahun bekerja tanpa lelah untuk  meningkatkan ruang pendidikan bagi anak-anak yang kurang beruntung.
Pak Stef Agming yang menyampaikan sambutan dalam Bahasa Inggris ini melanjutkan, kemitraan antara Sunlife dan WVI merupakan bukti kekuatan kolaborasi, kasih sayang, dan keyakinan bersama akan potensi setiap anak dan melalui sumbangan mereka yang murah hati banyak kehidupan telah tersentuh, impian-impian telah tersulut, dan masa depan telah mulai berubah. Dari saat ini dan di tempat ini kami akan melanjutkan perjuangan kami untuk memberikan pendidikan berkualitas kepada siswa kami. Kami mengakui peran yang tak ternilai yang telah diberikan oleh Sunlife dan WVI dan dedikasi mereka merupakan cahaya yang menginspirasi kami untuk mencapai prestasi baru dan luar biasa bagi anak-anak kami. WVI telah sangat luar biasa membentuk murid-murid kami di sekolah ini melalui aktivitas fisik yang aktif, dinamis, dan menyenangkan meskipun fasilitas sekolah yang terbatas dan tidak memadai, letak sekolah di samping jurang, namun melalui program BOKS telah membantu kami mewujudkan program pemerintah Indonesia dengan sarana perlengkapan olahraga. BOKS telah memberi pelajaran melalui fasilitas dan permainan yang membuat murid senang ke sekolah***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H