Menurut beliau sebagian besar kecelakaan yang terjadi pasti di dahului oleh pelanggaran Lalu lintas.
Contoh ketika mendahului di tikungan, menerobos lampu merah, termasuk melawan arus. Jangan beralasan kecelakaan itu terjadi karena 'takdir'. Menurut kami, demikian yang diungkapkan pak Ipda Arnawa, yang namanya takdir itu adalah ketika kita sudah berhati-hati di jalan yang benar. Perlengkapan sudah di siapkan, tapi di jalan raya ada orang lain atau kendaraan lain yang ugal-ugalan dan menabraknya sampai terjadi Lakalantas.
Selain hal tentang tertib berlalu lintas, pak Ipda Arnawa juga menyampaikan keprihatinannya terhadap maraknya pembulliyan atau perundungan di antara siswa-siswi sampai menimbulkan korban.
Kemudian beliau juga mengingatkan agar waspada terhadap bahaya narkoba. Jangan mudah terpikat dalam hal ini.
Pada kesempatan ini pak Ipda Arnawa juga mengumumkan dan mengapresiasi Juara Lomba Melukis Secara Digital Polda NTB. Dalam hal ini diterima oleh Nazwa dari kelas VIII.10.
Selain pengumuman tersebut, Wakil Kepala Sekolah Bidang kesiswaan pak Imam Zazuli, S.Pd.,MBA mengumumkan juara-juara lomba yang diikuti oleh siswa-siswi SMPN 1 Praya. Baik di Pramuka, Olahraga, sampai bidang Seni.
Hal yang mengejutkan adalah pengumuman juara keindahan dan kelengkapan kelas dalam rangka HUT ke-77 PGRI yang diadakan hari Sabtu, 26 November 2022 kemarin.