Upaya-upaya Agar Non Tunai Menjadi Pilihan Utama dalam Bertransaksi
Rendahnya tingkat transaksi non tunai di Indonesia juga diakibatkan oleh masih kurangnya keberadaan infrastruktur pendukung. Oleh karena itu, Bank Indonesia terus berupaya menjalin kerjasama dengan pihak-pihak terkait. Bank Indonesia juga meluncurkan pilot project Less Cash Society (LCS) di Universitas Indonesia yang kemudian dilanjutkan dengan pilot project kawasan Less Cash Society (LCS) secara serentak di kawasan kampus ternama di 9 kota besar di Indonesia pada tahun 2014.
Terakhir, Bank Indonesia telah meluncurkan program roadshow “Bank Indonesia Goes to Campus” di 4 kampus di kota Banjarmasin (1 November 2016), Makassar (15 November 2016), Medan (17 November 2016) dan Semarang (1 Desember 2016). Kegiatan roadshow “Bank Indonesia Goes to Campus” diisi dengan rangkaian workshop bersama para praktisi dan pakar yang ahli di bidangnya, serta pelatihan blogshop dari Kompasiana. Semua upaya ini ditempuh agar generasi muda yang kesehariannya akrab dengan teknologi digital menjadikan non tunai sebagai pilihan utama dalam bertransaksi.
***
FB: Fitri Manalu
Twitter: @fitmanalu
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H