Padahal mereka tau bahwa Allah sangat membenci orang-orang yang mendekati zina, apalagi sampai melakukannya. Dijelaskan dalam QS Al-Araaf ayat 32
وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنَا إِنَّهُ كَانَ فَاحِشَةً وَسَاءَ سَبِيلً
artinya:
“Dan janganlah kamu mendekati zina, sesungguhnya zina itu adalah berbuatan yang keji dan jalan yang buruk. ”(QS Al-Araaf ayat 32)
Dalam surah ini dipaparkan dengan jelas bahwa Allah SWT sangatlah membenci orang-orang yang mendekati zina, karena zina adalah suatu perbuatan yang keji dan jalan yang buruk. Maka dari itu janganlah kita berani-berani mendekati zina apa lagi sampai melakukannya.
Didalam islam disebutkan bahwa zina adalah suatu dosa yang besar dan Semua umat islam percaya, meyakini dan sepakat bahwa semua kegiatan yang mendekati zina adalah suatu perbuatan yang buruk. Allah berfirman:
وَالَّذِينَ لَا يَدْعُونَ مَعَ اللَّهِ إِلَهًا آَخَرَ وَلَا يَقْتُلُونَ النَّفْسَ الَّتِي حَرَّمَ اللَّهُ إِلَّا بِالْحَقِّ وَلَا يَزْنُونَ وَمَنْ يَفْعَلْ ذَلِكَ يَلْقَ أَثَامًا
artinya:
“Dan orang-orang yang tidah menyembah Tuhan yang lain beserta Allah dan tidak membunuh jiwa yang diharamkan Allah kecuali dengan(alasan)yang benar dan tidak berzina” (Al-Furqan 68)
Nah, dari surah ini jelas sekali bahwa zina adalah dosa besar urutan ketiga setelah musyrik dan membunuh. Dan Imam Al-Qurthubi mengmentari“Ayat ini menjelaskan bahwa tidak ada dosa yang lebih besar setelah kufur selain membunuh tanpa alasan yang dibenarkan dan zina.
Jadi, wahai para remaja jangan sampai kita mendekatkan diri kepada perbuatan zina karena itu adalah dosa yang besar, kita tidak mau kan di benci oleh Allah SWT?? apa lagi sampai masuk neraka. Nauzubillahimindzalik!