Mohon tunggu...
Fitri Ilma Wahyuni
Fitri Ilma Wahyuni Mohon Tunggu... Akuntan - Mahasiswa

Hobi Membaca, Menulis

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

WCY in Action

26 Desember 2022   05:42 Diperbarui: 26 Desember 2022   05:47 652
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

BAKTI SOSIAL KONSERVASI SUNGAI BANGO 

Pada hari minggu, 6 Maret 2022, Danrem 083 Bala Dika Jaya mengadakan kegiatan Bakti Sosial Konservasi Sungai Bango di daerah Sawojajar yang mengundang beberapa personil Resimen Mahasiswa untuk membantu dalam kegiatan tersebut. kegiatan ini meliputi pembersihan sampah -- sampah dan rumput -- rumput yang ada di sekitaran sungai. Beberapa personil TNI pun dikerahkan untuk melaksanakan kegiatan tersebut dan dibantu oleh beberapa personil Resimen Mahasiswa dan warga sekitar.
 

JASMANI MILITER GABUNGAN 

Hampir semua kampus di Indonesia tentunya terdapat UKM Resimen Mahasiswa. Didalam Resimen Mahasiswa, terdapat suatu pusat koordinasi yang menaungi beberapa satuan didalam suatu wilayah yang disebut sebagai Korwil. Satuan 811 Wira Cakti Yudha termasuk kedalam Korwil II. Pada hari Minggu, 13 Maret 2022, Korwil II mengadakan kegiatan Jasmani Militer Gabungan yang bertempatkan di Universitas Yudharta Pasuruan. Jasgab ini mempertemukan satuan yang satu dengan satuan yang lain dan diadakan guna untuk menjalin silaturahmi dan hubungan antar satuan. Kegiatan ini meliputi lari mengelilingi wilayah Universitas, kemudian push up, sit up bersama dan senam bersama. Tidak hanya itu, juga trerdapat kegiatan yang
menyenangkan seperti lomba gobak sodor dan estafet sarung dengan hadiah yang menarik.

GATHERING PELATIH 

Sebuah satuan tentunya tidak bisa berdiri sendiri. Satuan ini jelas membutuhkan seorang pelatih yang memberikan arahan kepada bawahannya untuk merancang kegiatan selanjutnya. Maka dari itu, Satuan 811 Wira Cakti Yudha mengadakan kegiatan gathering pelatih guna untuk mendapatkan arahan lebih lanjut dan menjalin silaturahim bersama pelatih yang menaungi beberapa satuan Resimen Mahasiswa.

RAPAT KOORDINASI IKATAN ALUMNI 

Lulus bukan berarti putus. Seorang alumni tidak boleh melupakan tempat yang dimana ia menuntut ilmu. Begitu juga dengan Satuan 811 Wira Cakti Yudha. Satuan 811 merupakan tempat dimana Resimen Mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang ditempa. Maka dari itu, Alumni Resimen Mahasiswa melaksanakan Rapat Koordinasi Ikatan Alumni 811 guna untuk menjalin ikatan antar Alumni 811.

PENGAMANAN WISUDA DAN PELEPASAN PERSONIL 

Wisuda merupakan sebuah rangkaian upacara dalam mengakhiri pendidikan bagi seorang siswa selama masa pendidikannya di lembaga pendidikan tersebut. Wisuda menjadi hal yang sangat dinantikan oleh mahasiswa semester akhir. Banyak wali beserta keluarga yang datang ke acara tersebut untuk menyaksikan ketika anak kebanggan mereka lulus dari kampus. Maka dari itu, satuan 811 Wira Cakti Yudha melaksanakan pengamanan guna untuk menjaga keamanan dan ketertiban agar acara dapat berjalan lancar.

Tidak hanya itu, satuan 811 juga melaksanakan pelepasan kepada personil yang telah wisuda untuk dilepaskan sebagain bentuk terima kasih atas kontribusinya selama menjadi personil di satuan 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun