Mohon tunggu...
fitri wahidah
fitri wahidah Mohon Tunggu... Mahasiswa - hello

fitriwahidah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswi KKN RDR UIN Walisongo Semarang Membagikan Masker di Sekitar Lokasi KKN

30 Oktober 2021   20:16 Diperbarui: 30 Oktober 2021   20:57 139
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada hari Kamis, 28 Oktober 2021, mahasiswi KKN Reguler Dari Rumah (RDR) Kelompok 117 Angkatan Ke-77 UIN Walisongo Semarang mengadakan pembagian masker kepada warga di sekitar lokasi KKN yang berada di desa Mantran Kulon Desa Girirejo Kecamatan Ngablak Kabupaten Magelang Jawa Tengah.

Pembagian masker ini dimaksudkan karena minimnya kesadaran warga di sekitar lokasi yang kurang memperhatikan pentingnya memakai masker ditengah pandemi, meskipun didaerah Mantran Wetan ini termasuk zona hijau dari covid-19 akan tetapi untuk mencegah terhindar dari covid-19 ini masyarakat masih enggan memakai masker dalam beraktifitas sehari-hari.

Dalam anjuran pemerintah 3M yang terdiri dari mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, dalam hal ini mahasiswi KKN perlu mensosialisasikan pentingnya memakai masker pada saat keluar rumah dan juga dalam beraktifitas sehari-hari. Karena dengan memakai masker kita menjaga satu sama lain untuk mencegah penularan virus Covid-19 yang masih ada hingga saat ini.

Dilansir dari artikel yang ditulis oleh Wahyudi,AMK Perawat RSU Harapan Ibu di web www.rsuharapanibu.co.id, penularan virus corona atau Covid-19 dapat melalui droplet atau percikan yang dikeluarkan pada saat kita batuk atau bicara. Penularan terjadi ketika percikan terhirup oleh orang lain yang ada di sekitar. 

Oleh karenanya, masker dibuat untuk melindungi dari droplet yang dikeluarkan oleh orang lain agar tidak masuk ke hidung dan mulut kita ataupun sebaliknya, agar droplet kita tidak mengenai orang lain karena kita tidak tahu lawan bicara kita yang sedang menjadi pembawa virus.

 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun