Setelah itu, kita hitung titik-titik di sebelah kiri dan kanan yang terbentuk dari perpotongan garis tersebut. Seperti ini!
Dari gambar di atas, kita dapat menghitung jumlah titik disebelah kanan sebanyak 6 dan jumlah titik disebelah kiri sebanyak 3. Maka, hasil dari 21 x 3 = 63. Mudah bukan!
Lalu, bagaimana dengan perkalian dua digit angka? Begini caranya!
Mari kita ambil contoh perkalian  12 x 23.
Sama seperti sebelumnya, kita buat garis vertikal untuk angka 12 terlebih dahulu. Kita buat satu garis sebelah kiri untuk mewakili angka 1, dan dua garis sebelah kanan untuk mewakili angka 2. Seperti ini!
Nah, untuk dua angka selanjutnya yaitu angka 23 kita buat garis horizontal. Kita buat dua garis diatas untuk mewakili angka 2, dan tiga garis dibawah untuk mewakili angka 3. Seperti ini!
Setelah itu, kita hitung titik-titik yang terbentuk dari perpotongan garis tersebut. Namun, disini ada perbedaan, kita menghitung titik dengan membagi menjadi 3 bagian. Seprti ini!