Mohon tunggu...
Firdaus Deni Febriansyah
Firdaus Deni Febriansyah Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Content Writer

Seorang freelance content writer, bloger, dan kontributor di beberapa media

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Belajar dan Bekerja Online Nggak Selalu Menyenangkan

30 Desember 2020   14:47 Diperbarui: 30 Desember 2020   15:03 347
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hingga akhir 2020 ini, pandemi Covid 19 belum juga berakhir. Belum selesai virus ini, udah ada varian virus yang baru. Ternyata nggak cuma makanan minuman saja yang ada variannya, ternyata virus juga ada variannya.

Sudah lebih dari 9 bulan masyarakat Indonesia hidup di tengah pandemi Corona. Kondisi hidup berubah 180% derajat dibandingkan dahulu. Meskipun kini sudah fase new normal, tetapi tetap saja semua kegiatan benar-benar dibatasi.

Kegiatan sekolah masih dilakukan dari rumah hingga berakhirnya semester ini. Memang Mas Nadiem memutuskan untuk memperbolehkan Pemda untuk membuka sekolah di tahun 2021, tapi lagi - lagi kebijakan ini ditentang oleh DPR.

Selain itu, sebagian perusahaan (terutama di daerah dengan rasio tinggi penyebaran virus corona), masih menerapkan kebijakan bekerja dari rumah. Istilah kerennya Work From Home.

Bagi sebagian orang, mungkin belajar atau bekerja dari rumah terasa menyenangkan. Nggak harus capek-capek pergi ke kantor atau sekolah, nggak bertemu dengan guru atau bos yang suka marah-marah, belajar dan bekerja bisa lebih bebas dari rumah saja.

Faktanya nggak selalu seperti itu kok. Meskipun saya adalah seorang freelancer yang terbiasa bekerja secara online, tetap saja work from home ataupun belajar daring itu nggak selalu menyenangkan. Begini alasannya.

Bikin Sakit Mata

Beneran, belajar/bekerja online itu bikin mata sakit karena terlalu lama menatap layar android atau laptop. Apalagi kalau kita harus berjam-jam melakukan, yang ada kita sering mengucek-ngucek mata karena terasa gatal.

Bahkan, bagi orang-orang penderita rabun jauh minusnya semakin bertambah parah akibat cahaya biru pada layar gadget. Semakin nggak bisa melihat tulisan di zoom saat mengikuti materi kelas atau rapat virtual.

Sebenarnya kami ingin beristirahat setiap lima belas atau tiga puluh menit sekali, namun karena terlalu fokus kami sering lupa melakukannya.

Bikin Kaki Pegal

Yang nggak terbiasa jalan-jalan atau olahraga, pasti terasa beda kondisi kakinya. Apalagi kalau nggak digerakkan dalam waktu berjam-jam lamanya, jadi kaku dan terasa berat untuk digerakkan lagi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun