KKN TEMATIK UPI kelompok Desa Pangauban, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung ikut berkontribusi kegiatan Posyandu selama 3 minggu dari tanggal 1 agustus sampai dengan 18 agustus. Mahasiswa KKN TEMATIK UPI setiap harinya mendatangi posyandu yang berbeda-beda. Di Desa Pangauban terdapat 13 RW yang setiap posyandunya di namai dengan nama Aster. Kader-kader posyandu di Desa Pangauban, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung menyambut dengan antusias mahasiswa yang ikut berkontribusi dalam kegiatan posyandu.
Sejumlah mahasiswa KKN TEMATIK UPI tiba di Desa Pangauban dengan semangat yang tinggi untuk memberikan kontribusi yang positif kepada masyarakat. Mahasiswa siap untuk berbagi hasil belajar mereka selama perkuliahan kepada masyarakat. Dengan hadirnya mahasiswa, juga menjadi "wajah baru" dalam kegiatan posyandu di Desa Pangauban. Energi positif dari para mahasiswa terasa sekali. Banyak warga yang datang dengan antusias untuk menimbang anaknya dalam kegiatan posyandu kali ini.
Didalam kegiatan posyandu di Desa Pangauban ini, pihak posyandu selalu dikunjungi oleh bidan desa yaitu ibu Lenny Tresnasyh A.md.Keb dan ahli gizi dari puskesmas katapang yaitu bapak Dadang Nurdin. A.md.Gz, disini beliau berperan sebagai konselor gizi dan peran bidan sebagai pemeriksa ibu hamil dan konselor kesehatan reproduksi. Sehingga mahasiswa KKN TEMATIK UPI mendapatkan pengetahuan dan arahan yang baik selama kegiatan posyandu.
Selain itu, Mahasiswa KKN TEMATIK UPI bekerja sama dengan kader-kader posyandu dalam proses penimbangan balita. Mahasiswa KKN TEMATIK UPI membantu pengukuran dan penimbangan balita. Selain berat badan dan tinggi badan, lingkar lengan dan lingkar kepala. Dalam proses pengukuran berat badan, tinggi badan, lingkar lengan, dan lingkar kepala merupakan salah satu skrining apakah balita tersebut terkena stunting atau tidak. Maka posyandu bisa menjadi pencegahan dini untuk mendeteksi stunting di Desa Pangauban. Sejalan dengan tema yang diusung yaitu "SI PENTING" (Mahasiswa Peduli Stunting), yang dimana beberapa target dari penyuluhan stunting ada di posyandu yaitu balita, BADUTA (Bayi Dibawah Dua Tahun), dan ibu hamil.
Keterlibatan mahasiswa KKN TEMATIK UPI dalam kegiatan posyandu di Desa Pangauban dapat memberikan semngat kepada warga agar kedepannya ikut berkontribusi menimbang anaknya dalam kegiatan bulanan posyandu.
Penulis : Â Mita Nur Mardiana Rosmayanti dan Nauval Irfan Rizkyrullah
Foto : Koleksi PribadiÂ
Tanggal : 17 agustus 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H