Kementerian baru yang dibentuk dianggap masih minim dampak nyata terhadap pembangunan.
Bukan cuma itu, netizen juga mempertanyakan fungsi beberapa pos kementerian baru yang dianggap cuma 'pemanis'.
Program Makan Bergizi Gratis (MBG)
Nah, di antara berbagai program yang dijalankan, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) menjadi salah satu andalan.
Tujuannya mulia: memberi akses makanan bergizi gratis untuk para siswa-siswi atau pelajar di sekolah.
Tapi sayangnya, meski dapet banyak apresiasi, eksekusinya masih kayak drama Korea---banyak adegan slow motion dan musik latar yang mencekam.
Beberapa daerah melaporkan kekurangan distribusi dan masalah logistik yang bikin program ini terhambat.
Kata Analis Politik Arifki Chaniago, kalau program ini bisa berjalan mulus, bakal jadi pencapaian besar buat Prabowo-Gibran.
Tapi kalau gagal? Hmm... siap-siap jadi bahan meme netizen deh.
Tantangan ke Depan
Nggak heran kalau pemerintahannya menghadapi banyak tantangan.