Bekerja sebagai Ibadah
Apakah menurut Anda bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarga adalah ibadah? Jika Anda menjawab iya, maka Anda seperti orang-orang pada umumnya. Padahal bekerja dan konsekuensi bekerja adalah dua hal yang berbeda. Gaji yang Anda harapkan untuk memenuhi kebutuhan keluarga itu adalah konsekuensi dari pekerjaan, bukan pekerjaan itu sendiri.
Bekerja termasuk ibadah jika ketika bekerja kita melakukan pelayanan yang baik. Fokus pada orang yang kita layani. Orang-orang merasa puas atas layanan yang diberikan dan kita pula dengan senang hati melakukan pekerjaan tersebut. Ujungnya adalah kebahagiaan yang didapatkan.
Begitulah dampak yang kita rasakan jika kita melakukan aktivitas atau kegiatan sesuai dengan fitrahnya. Kita merasa bahagia dalam menjalani kehidupan. Inilah esensi dari menikmati pekerjaan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H