Mohon tunggu...
Alfina Nabila
Alfina Nabila Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

saya seorang mahasiswi aktif yang memiliki tekad untuk bisa mencapai tujuan yang diinginkan secara nyata karena faktor keberuntungan saja tidak dapat dijadikan sebagai tolak ukur dalam menuju kesuksesan, hal tersebut harus kita imbangi dengan kerja keras dan usaha sebagaimana semestinya agar mencapai tujuan yang diinginkan.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Sosialisasi Energi Baru Terbarukan Kunci Menuju Masa Depan yang Berkelanjutan

31 Agustus 2024   10:14 Diperbarui: 31 Agustus 2024   10:20 25
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pelaksanaan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilaksanakan oleh Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta di Desa Pantai Sederhana, Kecamatan Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat merupakan suatu kegiatan yang memiliki tema "Peran Riset, Abdimas dan Inovasi untuk Kesejahteraan Masyarakat Pesisir Dalam Pencapaian SDGs 2030". Kegiatan utama dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini adalah identifikasi dan inventarisasi potensi desa. 

Tujuan dan juga manfaat dari dilaksanakannya Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini adalah mengidentifikasi upaya-upaya yang dilakukan Desa Pantai Sederhana dalam memfasilitasi pencapaian SDGs desa sebagai alternatif untuk mempercepat pencapaian SDGs desa, melakukan sosialisasi desa untuk pengembangan wawasan masyarakat desa sehingga mendukung SDGs desa, peningkatan kapasitas desa dalam mengelola dan menjaga kawasan wisata desa. Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dilaksanakan pada tanggal 29 Juli 2024 -- 29 Agustus 2024 di Desa Pantai Sederhana, Kecamatan Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Salah satu program kerja yang dijalankan oleh Mahasiswa KKN Kelompok 2 Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta ialah Sosialisasi Energi baru terbarukan, program kerja ini dilatar belakangi karena Dalam upaya untuk menghadapi tantangan perubahan iklim dan mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil

Sosialisasi ini menghadirkan narasumber yaitu Dekan Fakultas Teknik Serta dosen-dosen Fakultas Teknik Universitas 17 agustus 1945 Jakarta program sosialisasi ini mencakup berbagai kegiatan seperti seminar dan dialog session dengan masyarakat sekitar

Energi baru terbarukan mencakup berbagai sumber energi yang dapat diperbarui secara alami, seperti tenaga surya, angin, biomassa, dan geotermal. Mengadopsi sumber energi ini dianggap sebagai solusi jangka panjang untuk mengatasi masalah lingkungan dan ketahanan energi.

Program Sosialisasi energi baru terbarukan adalah langkah penting dalam mempersiapkan masyarakat untuk menghadapi tantangan lingkungan dan energi di masa depan. Dengan terus memperluas program sosialisasi dan memberikan dukungan yang diperlukan, diharapkan Indonesia dapat mencapai target pengurangan emisi dan meningkatkan penggunaan energi terbarukan secara signifikan.

Kesimpulan

Sosialisasi energi baru terbarukan (EBT) memainkan peran krusial dalam mempercepat adopsi teknologi ramah lingkungan dan mengurangi ketergantungan pada sumber energi fosil. Program-program sosialisasi yang melibatkan seminar, workshop, dan kampanye media sosial telah berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai manfaat dan penggunaan energi terbarukan, seperti tenaga surya, angin, biomassa, dan geotermal.

Akhir kata dari artikel ini ialah kami selaku pelaksana kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) kami yaitu Bapak Harun Zein selaku Kepada Desa, Bapak Ir Didit Sumardiyanto M.,T,Ibu Ir Sri endah susilowati M,Si dan Ibu Ir Andi saidah M,T  selaku Dosen Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta serta narasumber pada kegiatan ini, dan masyarakat Desa Pantai Sederhana yang bersedia mengikuti kegiatan ini serta antusias dalam pelaksanaan program kerja kami ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun