Mohon tunggu...
Fikhri Yuliadhitya Susanto
Fikhri Yuliadhitya Susanto Mohon Tunggu... -

no pain no gain

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kawasan Satu Hari Bebas Berekspresi

20 Februari 2012   00:54 Diperbarui: 25 Juni 2015   19:27 171
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari yang begitu saya tunggu di awal Februari yaitu hari Sabtu, 4 Februari 2012, akhirnya datang juga. Jam 10.00, saya bersama teman-teman segera meluncur ke Gedung Balai Kartini. Di sana sedang diselenggarakan sebuah acara yang ditunggu-tunggu oleh para penikmat film animasi dan cosplayer, HelloFest ke-8. HelloFest kali ini mengusung tema Anima Expo. Acara ini bertujuan sebagai wadah untuk menampung kreatifitas dari anak muda yang berani mengekspresikan diri melalui karya-karya mereka serta berkeinginan untuk turut mengembangkan budaya pop Indonesia.

Banyak ide dan kreatifitas di acara ini. Terlihat dari bermacam-macam cosplayer yang ada di sini. Ada yang meniru superhero, ada yang meniru masked rider dan banyak yang menjadi tokoh dari anime Jepang. Seperti gadis berambut biru berikut yang tampak manis dengan balutan kimono yang indah. Cantik. Kata itu yang ada dalam pikiran saya saat melihatnya pertama kali. Tanpa pikir panjang, saya langsung meminta fotonya untuk kenang-kenangan. :D

[caption id="attachment_163822" align="alignnone" width="400" caption="Kimono yang indah dipadu wajah lembut sang gadis"][/caption]

Sebuah kreatifitas dapat diekspresikan dengan banyak cara. Dengan mengecat rambut salah satunya. Ada yang rela mengecat seluruh rambutnya menjadi berwarna merah menyala. Dengan kaos hitam tanpa lengan, ia tampak seksi saat berada di atas panggung.

[caption id="attachment_163823" align="alignnone" width="400" caption="Si seksi berambut merah"]

1329698497173886569
1329698497173886569
[/caption]

Beda lagi dengan pemeran Sakura Kinamoto berikut yang mengekspresikan kreatifitasnya dengan mengenakan gaun yang sangat indah. Saya sangat terkesima melihat kemiripannya dengan tokoh Sakura yang hanya bisa saya lihat di komik. Entah berapa lama ia mempersiapkan gaun tersebut.

[caption id="attachment_163825" align="alignnone" width="400" caption="Beautiful Sakura"]

13296985711855692438
13296985711855692438
[/caption] Mengekspresikan sebuah kreatifitas tidak selalu menghabiskan banyak dana. Caranya bisa saja dengan membeli barang-barang yang murah atau memanfaatkan barang yang sudah tidak diperlukan lagi. Banyak yang menggunakan kertas karton atau kardus bekas, entah dijadikan pelengkap kostum atau hanya menjadi dekorasi. Yang terpenting dapat menunjang penampilan para cosplayer. [caption id="attachment_163826" align="alignnone" width="400" caption="Bebas berekspresi sesuai keinginan diri"]
1329698649275785116
1329698649275785116
[/caption] Di acara Hellofest ini, para cosplayer, penikmat film animasi dan juga penikmat budaya pop berkumpul. Ada yang bilang kalau acara ini tidak cukup hanya sehari. Namun, sesuai dengan tagline dari penyelenggara, Hellofest menjadi kawasan imajinatif, menciptakan dunia fantasi dalam satu hari bagi pengunjung dan peserta. Di acara ini mereka bebas menjadi tokoh apapun yang mereka mau. Mereka bisa mengekspresikan imajinasi mereka sesuka hati seperti apa yang mereka inginkan, mereka bebas berdandan dan memakai kostum yang menarik. Hal yang tentu tidak bisa sewaktu-waktu mereka lakukan.

[caption id="attachment_163828" align="alignnone" width="400" caption="Apapun kostumnya, berpose tetaplah nomor satu "]

1329698732289950795
1329698732289950795
[/caption]

Dan tentu yang paling menyenangkan apabila usaha mereka diapresiasi oleh pengunjung lainnya.Maka tidak akan pernah ada kata lelah untuk tersenyum dan bergaya bila bidikan kamera tertuju pada mereka. Suatu ide dan kreatifitas jangan hanya disimpan. Ekpresikanlah kreatifitasmu dengan penuh imajinasi sesuai apa yang kamu inginkan. :)

Tidak sabar menanti Hellofest tahun depan :D

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun