Proses pembeliannya mudah banget, sama seperti proses pembelian di marketplace. Selain bisa diakses lewat device apa saja, kamu bahkan bisa memesan kapan saja dan di mana saja. Kemudahan pembelian mobil secara online ini memberikan fleksibilitas bagi para pelanggan Toyota di daerah-daerah Indonesia.
Selain itu, jangan mudah percaya dengan penawaran-penawaran atau embel-embel hadiah dari pihak-pihak yang belum jelas atau belum pasti keabsahannya.Â
Jika sudah melakukan check out, kamu bisa langsung menuju pembayaran. Semua dokumen tinggal di foto saja dan upload langsung lewat situsnya TOSS. Nah, siapkan beberapa dokumen berikut ya;
- KTP
- Kartu Keluarga
- NPWP
Uniknya lagi, dokumen pemesan dan pemilik kendaraan bisa berbeda. Misalnya orang tua bisa membelikan anaknya mobil. Sehingga data pemesan bisa diisi dengan data orang tua, sedangkan data pemilik bisa diisi dengan data anaknya.Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI