Mohon tunggu...
Dzulfikar
Dzulfikar Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Content Creator

Blogger dan Content Creator. Member Kompasiana sejak Juni 2010. Aktif menulis di blog bangdzul.com dan vlog https://www.youtube.com/@bangdzul/

Selanjutnya

Tutup

Ramadan

3 Rekomendasi Film Keluarga Isi Libur Lebaran

31 Mei 2019   05:49 Diperbarui: 31 Mei 2019   06:12 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rekomendasi Film Keluarga / dok.pribadi

Ngomongin soal film keluarga saat libur lebaran antara dilema juga. Karena saya kurang yakin ada bioskop di daerah seperti di kampung saya di Situbondo, Jawa Timur. Tetapi, dari beberapa film keluarga yang saat ini masih tayang ada akan segera tayang, setidaknya ada tiga film yang bisa saya rekomendasikan.

Upin dan Ipin The Movie, Keris Si Amang Tunggal

Film asal negeri Jiran ini sejatinya memang tayang sejak awal Mei 2019. Hanya saja tidak semua bioskop menayangkannya. Apalagi saat itu jam penayangannya berbarengan dengan Film Avengers End Game. 

Bagi saya, menonton Upin dan Ipin serasa kembali mengulang masa anak-anak dulu. Potret yang disajikan dalam film Upin dan Ipin pun benar terasa lekat dengan budaya dan tradisi di Indonesia.

Inilah yang membuat saya merasa harus mengajak kedua anak saya untuk menonton film favorit mereka. Kedua anak saya memang dibesarkan oleh kemudahan teknologi, sajian Upin dan Ipin di Youtube ini lah yang membuat mereka mengenal betapa asyiknya bermain permainan tradisional.

Nah, Film ini memang semacam film fiksi, berbeda dengan cerita sehari-hari yang selama ini disajikan dalam film animasinya. Film ini berkisah tentang perjalanan Upin Ipin dan teman-temannya menembus lorong waktu.

Mereka harus berkelana untuk mencari jawaban dari asal usul Keris Si Amang Tunggal. Kisahnya seru, mendebarkan, sekaligus menghibur. Di beberapa scene terdapat lagu-lagu khas Melayu yang membuat kita ingin bergoyang.

Buat anak-anak, film ini sangat cocok untuk ditonton. Durasinya berkisar 100 menit.

Review 4/5.

Aladdin

Kebetulan saya belum sempat nonton film Aladdin. Tetapi mendapatkan insight review dari istri dan anak saya yang sudah menonton film ini terlebih dahulu. 

Alur cerita film ini tentu sudah dikenal sebagai salah satu best story sepanjang masa. Saya masih ingat saat kecil pernah membaca kisah tentang Aladdin dari buku cerita maupun dari komik bergambar.

Legenda Aladdin memang akan terus hidup sepanjang masa. Maka, saat divisualisasikan dalam bentuk nyata, disambut cukup baik di beberapa negara termasuk di Indonesia.

Yup, film ini memang mengangkat kisah Aladdin dan lampu ajaibnya. Aladdin yang diperankan oleh Mena Massoud cukup apik sebagai pendatang baru. Apalagi sang Jin diperankan oleh bintang kawakan Will Smith yang sangat lekat dengan perannya di film action. Keduanya tampil seperti layaknya teman lama yang baru bertemu kembali. 

Yang bikin gagal fokus warganet justru menyangka bahwa sosok Aladdin malah lebih cocok diperankan oleh Zyan Malik, sosok yang menyanyikan soundtrack A Whole New World bersama Zhavia Ward.

Tidak berbeda dengan Upin dan Ipin The Movie, film yang disutradarai oleh Guy Ritchie dan diproduksi oleh Walt Disney Pictures ini ada cukup banyak beberapa scene nyanyian. Ya, gak beda jauh lah saat nonton Frozen.

Ada sedikit warning nih tapi tidak terlalu banyak untuk adegan ehem-nya, supaya Anda juga waspada dan bisa memberikan edukasi yang tepat kepada anak-anak terkait apa yang dilihatnya. Overall, menurut istri saya, film ini juga bisa direkomendasikan sebagai film yang cocok untuk mengisi libur lebaran.

Review 4,5/5. 

Si Doel 2

Bagi penggemar sitkom era tahun 90-an tentu tidak asing dengan film ini. Si Doel 2 akhirnya akan tayang mengisi libur lebaran Anda nanti mulai tanggal 4 Juni 2019.

Film ini akan memberikan jawaban siapa sesungguhnya sosok yang dipilih oleh Doel yang dalam film sebelumnya masih berada di persimpangan. Jawabannya ya memang harus ditunggu tanggal 4 Juni mendatang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun