Safari Prigen berada di ketinggian 1.500 mdpl yang terletak di kaki gunung Arjuna, Pasuruan, Jawa Timur. Berbagai fasilitas disediakan oleh Safari Prigen sebagai one stop holiday place for family. Selian bisa melihat konservasi satwa secara langsung, wisatawan juga diperbolehkan berinteraksi seperti memberi makan dan menyentuhnya secara langsung. Kecuali untuk hewan buas tentunya hehehe.Â
Tapi jangan khawatir karena Safari Prigen memiliki restoran yang dapat langsung melihat aktivitas Harimau sambil menikmati hidangan istimewa di Tiger Cave Restaurant. Jadi, tak perlu ke luar negeri lagi untuk menikmati sensasi makan siang atau makan malam sambil melihat Harimau berlarian dan bercengkrama bersama didalam kandang yang transparan.
Memang, salah satu spot yang tak bisa dilewatkan adalah mengunjungi baby zoo. Pasalnya kalian bisa berfoto dengan baby harimau yang lucu atau baby orang utan yang menggemaskan. Pastikan smartphone kalian tidak dijadikan mainan meraka ya, hahaha.
ÂA photo posted by AgungLaksanaDwiPrakoso (@agunglaksanadp) on Feb 3, 2016 at 6:14pm PST
Oh ya, tak berbeda jauh dengan Taman Safari Cisarua yang memiliki Cowboy Show, Safari Prigen memiliki pertunjukan Drama yang pasti tak kalah seru. Drama ini tentu saja melibatkan binatang-binatang lucu nan jinak yang sudah terlatih untuk tampil dihadapan penonton. Siap-siap saja kalian tidak jantungan karena akan ada ledakan-ledakan mengejutkan yang akan ditampilkan di Drama berjudul Journey to The Temple of Terror. Bocoran dikit, biasanya sebelum atau sesudah show, kalian bisa selfie loh sama pemain dramanya yang ganteng dan cantik-cantik. Ya, siapa tahu berjodoh hehehe.
Â#LatePost nonton Temple Of Terror kemarin #EverydayDemian #SafariPrigen #DemianTripPrigen #Sempurna
A photo posted by Demian Sang Illusionist (@_demianaditya_) on Jan 4, 2016 at 12:56am PST
Jika kalian menggunakan motor, jangan khawatir tidak bisa masuk Safari Prigen, karena sudah ada kendaraan khusus bagi mereka yang menggunakan kendaraan roda dua. Sedangkan mereka yang menggunakan kendaraan roda empat bisa langsung mengeksploraso tiga zona satwa seperti zona Amerika, Eropa dan Asia Afrika. Pokoknya jangan sampai melewatkan kandang harimau lapar yah bihihihk.
ÂA photo posted by AgungLaksanaDwiPrakoso (@agunglaksanadp) on Feb 3, 2016 at 5:56pm PST
Percaya deh, Safari Prigen ini sepertinya tak bisa dinikmati hanya sehari saja. Pasalnya ada bermacam atraksi dan pertunjukan satwa yang sayang untuk dilewatkan seperti Elephant Story, Tiger Stage atau Dolphin & Friends. Sekali menonton pasti kalian suka meliahat para keeper yan caem, eh para satwa yang terlatih dengan hebat.
Buat yang ingin anti mainstream, kalian bisa juga berkeliling taman Safari Prigen menggunakan gajah tunggang. Sensasinya benar-benar seperti di Thailand atau Afrika. Tenang, tidak akan masuk ke kandang macan kok. Dijamin semuanya sudah dirancang mengikuti standar Internasional, baik demi keamanan wisatawan juga kenyamanan para satwa agar tidak mudah stress.
[caption caption="sumber safari prigen"]
Nah buat para karyawan perusahaan, Safari Prigen punya program team building yang melibatkan satwa. Gimana caranya memindahkan gajah namun tanpa menyentuhnya dari tempat A ke tempat B. Bingung kan? Di Safari Prigen kalian akan dibimbing dan diedukasi secara berkelompok bagaimana memindahkan gajah asli loh, ke tempat yang berbeda dari tempat asalnya. Pokoknya konsepnya beda banget dari tim building yang pernah ada. Sangat Menarik!Â
Jika masih belum puas, tersedia juga fasilitas perang-perangan dengan menggunakan peluru cat alias paint ball. Seru, menegangkan dan dibutuhkan kekompakan tim untuk melibas semua musuh.Â
ÂNice one bro... Photo by @s_alfurqon #tamansafari2 #safariprigen #tamansafari #jatim
A photo posted by Safari Prigen Jawa Timur (@tamansafariprigen) on Dec 12, 2015 at 8:45pm PST
Nah, Safari Prigen buka dari pukul 08.30 - 16.30 WIB pada saat weekdays, sedangkan saat weekend dari pukul 08.30 hingga pukul 16.45 WIB. Tiketnya bervariasi tergantung paket dengan kisaran antara Rp. 70.000/orang hingga Rp. 160.000/orang untuk tiket terusan paling lengkap. Harga yang sangat sepadan dengan fasilitas dan lokasi yang ditawarkan. Pokoknya tahun 2016 ini Safari Prigen harus masuk bucket list kalian deh.