Mohon tunggu...
Figo PAROJI
Figo PAROJI Mohon Tunggu... Buruh - Lahir di Malang 21 Juni ...... Sejak 1997 menjadi warga Kediri, sejak 2006 hingga 2019 menjadi buruh migran (TKI) di Malaysia. Sejak Desember 2019 kembali ke Tanah Air tercinta.

Sejak 1997 menjadi warga Kediri, sejak 2006 hingga 2019 menjadi buruh migran (TKI) di Malaysia. Sejak Desember 2019 kembali menetap di Tanah Air tercinta.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Senja di Negeri Tetangga (1)

13 Mei 2019   22:12 Diperbarui: 14 Mei 2019   09:45 64
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
senja // foto: dok.pri

kembali

kunikmati sapa bayu senja

dari balik dedaunan kelapa sawit

di ujung kilang yang sempit


bersama rona merah-jingga di ufuk barat

indah lukisan alam;

bak indahnya

seraut wajah yang

selalu kulukis dalam lamunan


wajahmu

yang kadang nampak lesu

bersandar di dinding malam

mengecap gulita

menunggu pendar cahaya

adalah siksa yang sungguh

mengoyak jiwa


senja di negeri tetangga

adalah penantian

tak berujung -- tak berkesudahan

hingga selalu dan selalu

kutemukan rautmu

menggantung di atas mendung

menungguku

seperti aku

yang (juga) teramat rindu


***

NegeriTetangga, Isnin, 13/5/2019 >> 1110pm

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun