Mohon waspada untuk perempuan dimana saja karena hingga hari ini sindikat scammer Nigeria masih menggunakan photo photo milik Kapten Penerbang Alfonso Patron untuk menipu. Masih banyak perempuan yang percaya akan dinikahi seorang pilot dengan pangkat bar 4 di pundaknya alias Β alias First Officer. Padahal yang sibuk merayu mereka adalah scammer Nigeria.
Inilah sebagian akun akun palsu yang saya temui di Instagram :Β
Perlu diketahui bahwa Kapten Alfonso Patron yang asli sudah menikah dan memiliki anak perempuan. Inilah data data beliau yang saya dapat dari berbagai sumber.Β
Nama lengkap : Alfonso Patron Leon Velarde.
Lahir 9 Oktober 19xx, Β di Peru.
Status : Menikah, anak satu perempuan.
Nama Istri : Claudia Flores de Patrn
Bahasa : Spanyol dan Inggris.
Pekerjaan Β : Captain Viva Air ( A320) Peru.
Media sosial : Twitter (alfonso_patron)
Pendidikan :
Airbus Training Center Miami ( 2018)
CAE Madrid Training Center (Aviation - 2012)
Bachelor of Aerospace Engineering ( 2008)Β
Tiga Β Korban Photo Kapten Alfonso Patron :Β
1. IG Kabir Muhammad
WA USA Gratisan +1 503 447 7853
Kerugian Rp. 10 JUTA
Korban EB , 37 th , menikah.
2. Kenal lewat WA dengan nama palsu Sheriff James
No WA Nigeria + 234 91328 70588
Total kerugian Rp 124 juta.
Korban CC , 46 th, janda.
Dua korban diatas tertipu beda bulan. Mereka mengirim Β uang ke bank yang sama yaitu BII MAYBANK No Rek 879 300 3193 a/n Muh Yandi Yahya.
3. IG ali_sheriff_mohammed119
No WA USA gratisan! +1 (908) 3756607
Mengaku Kirish (kurir, padahal komplotan atau pelaku berperan ganda)
No. WA: 085719514532
Data Akun Bank Yang Digunakan Penipu
Nama Bank : BNI
No Akun- A/N : 1439622018 a.n. Ari Widyaningsih.
Kerugian Rp 7 juta
Korban SK, status menikah, usia 37 .
Total kerugian 3 korban Β : Rp. 141 Juta.
Jahatnya sindikat scammer Nigeria! Mereka bukan hanya menguras harta tapi juga menghancurkan rumah tangga korban korbannya. Lebih miris lagi, para pelaku dibantu oleh bangsa kita sendiri. Please jangan dekati mereka apalagi melayani chatnya!
Salam Waspada,
Fey Down
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H