Mohon tunggu...
β˜…ε½‘ π…πžπ² 𝐃𝐨𝐰𝐧 ε½‘β˜…
β˜…ε½‘ π…πžπ² 𝐃𝐨𝐰𝐧 ε½‘β˜… Mohon Tunggu... Administrasi - Anti Scam Activist - Pemerhati - Penulis - IG @feydownwsc_official

𝐏𝐞𝐧𝐞𝐫𝐒𝐦𝐚 𝐊𝐨𝐦𝐩𝐚𝐬𝐒𝐚𝐧𝐚 π€π°πšπ«π πŸπŸŽπŸπŸ’ "π“π‘πž 𝐁𝐞𝐬𝐭 𝐈𝐧 π’π©πžπœπ’πŸπ’πœ 𝐈𝐧𝐭𝐞𝐫𝐞𝐬𝐭" π—”π—»π˜π—Ά Scam π—”π—°π˜π—Άπ˜ƒπ—Άπ˜€π˜/π—ͺπ—Ώπ—Άπ˜π—²π—Ώ. πˆπ†: @𝐟𝐞𝐲𝐝𝐨𝐰𝐧𝐰𝐬𝐜_𝐨𝐟𝐟𝐒𝐜𝐒𝐚π₯ 𝑴𝒆𝒏𝒆𝒕𝒂𝒑 π’…π’Š π’Œπ’π’•π’‚ 𝑷𝒆𝒓𝒕𝒉, 𝑾𝒆𝒔𝒕𝒆𝒓𝒏 π‘¨π’–π’”π’•π’“π’‚π’π’Šπ’‚ π„π¦πšπ’π₯ : 𝐰𝐚𝐬𝐩𝐚𝐝𝐚𝐬𝐜𝐚𝐦@𝐠𝐦𝐚𝐒π₯.𝐜𝐨𝐦 𝐅𝐁 𝐏𝐚𝐠𝐞 : π–πšπ¬π©πšππš π’πœπšπ¦π¦πžπ« π‚π’π§π­πš πŸ‘

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Penipu Berkedok Pelaut Gagal Menipu Seorang Sarjana

10 Mei 2017   02:41 Diperbarui: 10 Mei 2017   02:50 10247
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bahagianya tuh disini ( nunjuk kehati ) setiap saya membaca email dari wanita wanita cerdas yang gagal ditipu oleh penjahat dunia maya! Salah satunya dari seorang sarjana cantik asal Manado bernama SP. Photo yang digunakan penipu milik Ichbal Pangestu Wibowo dengan nama Reza Mutian. Β 

β€œ Assalamualaikum bunda, perkenalkan nama sama SP, usia 23 tahun. Saya ingin curhat masalah penipuan berkedok pelaut. Β Minggu tanggal 5 Mei 2017 saya kenalan dengan cowok bernama Reza Mutian Β melalui Beetalk. Dia mengaku duda anak satu dan bekerja sebagai pelaut dengan jabatan Chief Engineering. Saat itu juga kami langsung tukaran no HP, BBM dan WA.

Baru 3 hari kenalan, Reza bilang ingin serius mencari pasangan agar anaknya Rizki Mutian yang berusia 3 tahun punya mama baru. Saya belum memberikan tanggapan walau setiap jam saya dihujani perhatian dan kasih sayang. Β Pada saat yang sama, dia minta saya menghubungi atasannya bernama Indra Wijaya agar mendapat izin cuti 4 bulan untuk menemui keluarga saya sekalian menikah di Manado. Saat itu saya hanya menjawab iya saja karena pada dasarnya saya tidak percaya 100% pada cowok yang saya kenal lewat medsos, Β namun saya ikuti permainannya.

Setelah menelpon pak Indra Wijaya, saya diminta mengirim copy KTP dan rekening tabungan. Katanya KTP saya untuk penjamin bahwa benar Reza punya tunangan dan ingin cuti. Sedang nomor rekening bank untuk mencairkan gajinya Β yang selama dua tahun tidak tidak diambil. Kata Pak Indra, gaji Reza perbulan 27 Juta dan sudah 24 bulan belum diambil. Artinya total 648 juta rupiah. Walau saat itu saya tak percaya, namun Reza meyakinkan saya bahwa gajinya Β baru bisa cair kalau sudah Β cuti. Β 

Disini saya makin curiga, mana ada lelaki yang katanya lulusan Sekolah Β Pelayaran mau transfer gaji setengah milyar pada wanita yang baru dikenal 4 hari! Saya test dia dengan minta copy KTP dan sertifikat training tapi dia hanya kirim KTP dan KTA. Alasan sertifikatnya kecebur di laut. Tak lama saya minta photo dan video call tapi Reza cuma kirim photo dengan alasan ditengah laut jaringan jelek.


Reza terus mendesak untuk menyerahkan copy KTP dan nomor rekening bank tapi saya hanya berikan KTP saja. Tujuan hanya untuk mengikuti bagaimana cara dia menipu!

Β Tanggal 9 Mei 2017 saya diminta Reza untuk menelpon atasannya Β dan menanyakan berkas persyaratan tapi saya tidak mau, enak saja cuma ngabisin pulsa. Setengah jam kemudian pak Indra telpon Β memberitahu bahwa semua urusan dokumen sudah selesai dan speed boat sudah disediakan untuk menjemput Reza di kapal. Lucunya saya diminta kirim uang 3 juta sebagai biaya sewa speed boat , tentu saja saya tidak mau! Rezapun mulai marah Β dan mengatakan mau serius ingin nikah tapi duit 3 juta saja pelit. Dia terus membujuk saya dengan iming iming gaji yang 648 juta segera di transfer ke rekening saya.

Jam Β 2 siang, pak Indra telpon lagi dan Β mengatakan bahwa setelah di jemput speed boat, Reza Β harus naik helikopter dengan biaya sewa Β 15 jt dan saya diminta menyediakan uangnya. Tetap saya tolak dengan alasan tak punya uang.

Sorenya saya iseng mencari di internet tentang modus penipuan pelaut, ternyata photo yang digunakan Reza milik Ichbal Pangestu Wibowo. Sayapun membaca tulisan bunda di Kompasiana tentang Β kisah wanita tertipu puluhan juta dengan modus yang sama . Sejak saat itu saya putuskan semua kontak dengan Reza.

Tak juga menyerah ingin menipu, Reza menghubungi saya lewat telpon. Dia mengancam kalau uang tidak ditransfer maka photo saya akan diedit bugil. Lucu sekali gagal menipu koq ngancam. Alhamdulillah logika saya tetap jalan dan tak termakan bujuk rayu plus foto gantengnya Ichbal Pangestu Wibowo yang digunakan pelaut gadungan. Β ( SP – Manado)

Data data penipu dan komplotannya :

Reza Mutian , HP 085220754857 dan WA : 082117608723
Indra Wijaya 082321253327.

Sekilas tentang Ichbal Pangestu Wibowo :

Sudah lama saya Β mengenal Ichbal yang saat ini bekerja di salah satu kantor pelayaran Batam. Photo photo tampannya Β banyak dijadikan akun palsu oleh para penjahat dunia maya. Sungguh kasihan pemilik photo menjadi korban fitnah mereka. Entah kapan ada tindakan tegas dari pemerintah.

Terima kasih untuk SP yang sudah mengizinkan saya menulis kisahnya.Β 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun