Tak perlu menunggu lama setelah beberapa jam memecat Maurizzio Sarri, Juventus hari ini Minggu(09/0/20)  dini hari waktu Indonesia,  telah menemukan penggantinya, Andrea Pirlo mantan pemainnya sekaligus salah satu legenda Klub asal kota Torino, sscara resmi ditunjuk untuk melatih  Ronaldo Cs
Kabar ini dilansir oleh situs resmi milik si Nyonya Besar Juventus.com. Â Dengan tajuk "Andrea Pirlo is The New Coach of The First Team".
"Hari ini episode baru bagi karir Pirlo di dunia sepakbola berawal, dari seorang maestro menjadi tuan bagi para pemain Juventus" tulis pengumuman resmi situs resmi tersebut.
Andrea Pirlo menurut situs tersebut telah menandatangani kontrak selama 2 tahun.
Sebelumnya Maurizzio Sarri dipecat oleh manajemen Juve karena dianggap tak memenuhi ekspektasi si Nyonya Besar.
Di musim ini Sarri memang telah gagal di beberapa Kompetisi, seperti Coppa Itali kemudian Piala Super Itali.
Terakhir mantan pelatih Chelsea ini gagal membawa Juve lolos ke Perempat Final Liga Champions setelah disingkirkan klub asal Perancis, Lyon.
Sebenarnya agak mengejutkan penunjukan Pirlo sebagai Pelatih tim utama Juventus, pasalnya baru sebulan lalu pria yang kini berusia 41 tahun ini ditunjuk menjadi pelatih Juventus U-23.
Karir kepelatihannya pun terbilang masih sangat baru, Pirlo belum lama pensiun sebagai pemain, ia gantung sepatu pada tahun 2018 dari klub sepakbola New York City FC setelah selama 3 tahun bermain di Liga MLS Amerika Serikat.
Meskipun demikian Karir Pirlo sebagai pemain cukup moncer, ia telah memenangkan banyak gelar, mulai dari Juara Liga Champions hingga meraih gelar Juara Dunia bersama tim Nasional Italia.
Perjalanan karir Pirlo sebagai pemain bermula di Brescia selama 4 musim, kemudian pindah ke Inter Milan selama 2 musim, Reggina 1 musim.