Kembali ku tatap diri ini
Melalui lensa hidup yang kusut kini
Tiada indah tiada berkesan
Hanya setumpuk masalah yang tiada berkesudahan
Larik pelangi tak sanggup menghapus gundahku
Belaian angin tak mampu menahan derai air mataku
Hanya bisa berteman sepi diriku kini
Tanpa secercah harapan di hati
Lalu,
Kemana ku harus mencari arti
Dari segala bodoh dan dukaku ini?
Apakah ku harus menebar benih pilu yang tak sanggup ku bendung?
Atau diam membisu ditemani rintihan batin yang tak mampu ku tanggung?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H