Sesampainya di Pemancingan Cinangka Indah, langsung mencari parkir mobil dengan lahan parkir yang cukup luas. Pengunjung atau "mancingers", sebutan untuk orang hobi memancing tidak dikenakan biaya untuk bisa masuk ke area pemancingan, maka dari itu untuk biaya mancing "dititikberatkan pada jenis ikan, ukuran ikan dan jumlah ikan yang dipancing oleh para pengunjung", kata Iwan, salah satu pegawai disitu. Suasananya sangat seru dan ramai, diikuti pemandangan alam pedesaan yang memiliki beragam pepohonan hijau yang lebat dan sejuk. Seakan-akan dibawa pada suasana pedesaan di Yogyakarta yang sejuk dan kaya akan pepohonan yang rimba
"Banyak ikan-ikan air tawar mas, ada ikan mas, ikan gurami, ikan bawal, ikan patin, dan ikan mujair", kata Maman, salah satu petugas kasir disitu. Harga-harga ikan per jenis dan ukuran juga tertera di spanduk dekat kasir, pada saat pengunjung melewati pos utama. Setelah melewati pos utama, pengunjung diperbolehkan untuk memilih kolam dan ikan apa yang akan dipancing. Bagi pengunjung yang tidak membawa alat pancing lengkap, disini sudah disediakan tempat penyewaan alat pancing yang bagus serta menjual "pelet" untuk memancing. Untuk satu alat pancing dibandrol seharga Rp 15.000 untuk disewakan sepuasnya selama satu hari.
Tanpa ragu langsung terjun ke kolam pertama yaitu kolam ikan bawal, karena ikan bawal paling mudah dipancing. Di kolam, joran pancing sudah disiapkan dan mulai melemparkan umpan yang dibeli langsung di tempat. "plung....", bunyi percikan air saat melempar. Setelah menunggu selama 10 menit di saung dekat kolam, pelampung mulai bergoyang-goyang, menandakan ikan sedang menyentuh umpan. Pada akhirnya "Strike...." mata kail berhasil tersangkut di mulut ikan, langsung bergegas menarik joran sekuat tenaga, akhirnya berhasil mendapatkan satu ikan bawal. Salah satu peraturan yang tidak boleh dilanggar para mancingers adalah hasil tangkapan tidak diperbolehkan dikembalikan kedalam kolam.
Jangan lupa setelah memancing, tentunya para pengunjung bisa mencoba olahan makanan restoran di Cinangka Indah. Pengunjung akan memilih untuk memakan hasil tangkapannya sendiri atau mencoba jenis ikan lain yang sudah tersedia. Ada banyak menu yang ditawarkan, seperti ikan bakar, ikan goreng, ikan asam manis, sup ikan, cah kangkung, es kelapa muda dan masih banyak lagi. Kalau soal rasa? jangan diragukan lagi. Walaupun terlihat sederhana, rasa tetap No.1 seperti restoran mewah.
Dengan segala ciri khas yang dimiliki tempat ini, tidak heran jika banyak artis-artis ternama datang kesini untuk memancing, seperti Raffi Ahmad, Delon Thamrin dan masih banyak lagi."Bahkan lokasi pemancingan ini pernah dijadikan tempat lokasi sinetron dan pernah masuk kedalam acara mancing mania" kata Apong, pemilik dari Pemancingan Cinangka Indah. Tidak diragukan lagi jika tempat ini menjadi referensi wisata bagi anda yang bingung untuk mencari tempat liburan akhir tahun bersama keluarga dengan nuansa alam dan pedesaan di daerah Depok dan sekitarnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H