Mohon tunggu...
Fenty PutriPratiwi
Fenty PutriPratiwi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar/Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kelompok 52 KKN-P Umsida Berkunjung ke KUD Penampungan Susu

28 Januari 2024   08:10 Diperbarui: 28 Januari 2024   08:14 287
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Teaster susu yang sudah dicek (sie dokumentasi)

Gerbo-Sabtu [27/01/2024] Kelompok 52 KKN-P Umsida melakukan kunjungan ke KUD (Koperasi Unit Desa) Penampungan Susu yang berlokasi di Dusun Kejoren, Desa Gerbo, Kecamatan Purwodadi, Pasuruan. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka Program Pengabdian Masyarakat Umsida.

Warga menunggu giliran menuangkan susu ke tempat pendingin (sie dokumentasi)
Warga menunggu giliran menuangkan susu ke tempat pendingin (sie dokumentasi)

Kegiatan dimulai pada pukul 15.30 WIB dengan dihadiri oleh seluruh anggota Kelompok 52 KKN-P Umsida dan beberapa anggota KUD Penampungan Susu serta Bapak Imron selaku Kepala Dusun Kejoren. Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang pengecekan susu yang baik bebas dari antibiotik.

"Warga menyetorkan hasil susu dari sapi yang mereka pelihara dengan kondisi susu sapi murni tanpa campuran apapun, nantinya di KUD dilakukan pengecekan apabila bebas antibiotik kita masukkan ke alat pendingin sebelum kita setorkan ke Nestle, sebab Nestle tidak menerima jika susu dalam kondisi masih panas, Nestle mau menerima jika kondisi susu dalam keadaan suhu 0,3 C" ujar bapak Dunun Nuryanto selaku Pengurus KUD Dadi Jaya Purwodadi.

Teaster susu yang sudah dicek (sie dokumentasi)
Teaster susu yang sudah dicek (sie dokumentasi)
Dalam kunjungan ini, kami mendapatkan pengetahuan bagaimana cara mengetahui susu yang baik dan sehat yang siap untuk disetorkan. KUD Dusun Kejoren tidak mengelola susu sapi sendiri akan tetapi disetorkan ke Pabrik Nestle dalam keadaan murni, jadi KUD Kejoren hanya menerima susu sapi murni dari warga Dusun Kejoren yang mayoritas pekerjaannya sebagai peternak sapi perah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun