Banyak kendaraan berlalu lalang
Tak lupa pun para jalang-jalang
Di sini hiduplah orang-orang,
Yang sudah tidak punya uang
Tetapi masih saja berhutang
Di sinilah aku terlahir
Di pemukiman yang tak ada air
Meski sering terlanda banjir
Apakah ini takdir?
Meski demikian,
Aku masih memiliki sejuta impian
Impian untuk lari dari kematian
Yang mengejarku tanpa segan
Impian untuk merasakan kedamaian
Yang tak pernah kurasakan
Oh ... aku ingin ke luar negri
Walau hanya sendiri
Tentu aku akan berani
Daripada berada di sini
Tempat orang menjual diri
Dan yang lain bunuh diri ...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2HBeri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!