Mohon tunggu...
Feenda Sekar Dawasti
Feenda Sekar Dawasti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Bismillah

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga NIM 20107030096

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Langkah Awal Memulai Sehat Mental dengan Self Acceptance

16 Juni 2021   16:45 Diperbarui: 16 Juni 2021   18:06 611
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://spiritualearth.com/

Kita mungkin sering mendengar kalau sehat itu tidak hanya sehat secara fisik saja tetapi juga sehat secara mental. Sebagian besar dari kita mungkin juga sudah tahu cara agar bisa sehat secara fisik itu bagaimana, entah itu dengan makan makanan bernutrisi, minum air putih, olahraga atau mungkin mengkonsumsi vitamin. Hal ini sudah sering sekali kita dengar, dan mungkin sebagian dari kita juga sudah mempraktekannya sekarang di masa pandemi covid ini. 

Tapi pernahkah kamu bertanya-tanya cara agar sehat mental itu bagaimana atau mungkin sudah tahu tetapi bingung cara untuk memulai sehat mental?

Nah disini akan membahas tentang bagaimana cara memulai agar kita bisa sehat mental.

Sebenarnya yang dimaksud dengan sehat mental itu seperti apa? Menurut WHO (World Health Organization) sehat mental adalah suatu kondisi dimana individu tersadar akan kesejahteraan psikologis dirinya dan dia memiliki kemampuan untuk mengelola stres, jadi ada beberapa ciri yaitu yang pertama, dia tahu bahwa dirinya sejahtera secara psikologis. 

Yang kedua, memiliki kemampuan untuk mengelola stress. Yang ketiga, mampu bekerja secara produktif. Dan yang keempat, berperan aktif di lingkungannya.

Sebenarnya sehat mental tidak seperti itu saja. Sehat mental ini cakupannya memang sangat luas dan banyak hal yang perlu dipahami tentang itu, tetapi untuk kita yang baru memulai bisa dicoba dari definisi singkat tersebut. 

Jika misalkan kita membicarakan teori, sebenarnya terdapat teori yang dikembangkan oleh Carol Ryff yaitu psikolog asal Amerika Serikat yang menyinggung tentang cara membentuk kesejahteraan psikologis individu supaya sehat secara mental, nama teorinya adalah Six model of Psychological Well-being atau enam model bagaimana caranya supaya kamu bisa sehat mental. 

Dan seperti namanya, dalam teori ini terdapat 6 aspek yang dapat membantu kita agar mencapai sehat mental diantaranya yaitu Personal Growth, Self Acceptance, Autonomy, Environmental mastery, Positive Relationship, dan Purpose in Life.

Dan disini akan membahas salah satu dari 6 aspek tersebut, yaitu self Acceptance. Jadi self acceptance atau penerimaan diri ini dapat dartikan ketika kita bisa menerima semua hal, baik itu positif maupun negatif yang ada dalam diri kita, entah itu keadaan fisik atau apapun itu. D

an hal ini tidak hanya sekedar menerima begitu saja semua hal tentang diri kita tetapi juga tentang bagaimana kita bisa berdamai dengan kegagalan yang kita alami dan tentunya juga dengan segala pencapaian. Artinya disini kamu tidak hanya memandang hidup ini sekedar buah hasil yang jika tidak berhasil berarti gagal, tetapi hidup dan diri kamu saat ini adalah sebuah proses yang mana setiap orang perkembangannya berbeda dan ada banyak faktor yang berpengaruh. Dan ini adalah jawaban untuk kamu yang bertanya-tanya tentang bagaimana cara untuk sehat mental.

Mungkin ada yang bertanya, mengapa harus memulai dari self acceptance? Karena selain bisa membantu kita sehat secara psikologis, self acceptance ini juga dapat membantu kita untuk self love. Karena dengan adanya self love, kita bisa lebih mengenal dan menerima keadaan diri kita. Jadi ketika kita sudah mengembangkan self acceptance ini, biasanya akan lebih siap jika ada tantangan yang datang terhadap diri kita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun