Mohon tunggu...
Febby Walangitan
Febby Walangitan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Undergraduate Communication Studies

Just getting started to write.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Menjadi Panitia Acara Dapat Mengasah Skill? President University, Kampus 1001 Acara

10 November 2021   23:33 Diperbarui: 11 November 2021   08:06 501
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setiap minggunya, President University sering mengadakan event baik itu event internal, maupun eksternal. Maka dari itu, Universitas yang berlokasi di Jababeka, Cikarang ini dijuluki dengan nama “Kampus 1001 Events”. Hal ini menghasilkan mahasiswa yang aktif berorganisasi dan pandai dalam mengelola acara. Belajar ilmu di kelas memang penting, apalagi hal tersebut adalah tujuan utama mahasiswa ketika memasuki perguruan tinggi, yaitu untuk menjadi ahli dalam bidang yang kita minati.

Tetapi tanpa kita sadari, soft skill telah menjadi salah satu aspek penting untuk memasuki dunia kerja. Soft skill bisa kita pelajari melalui pengalaman hidup, ketika ia aktif belajar dengan melakukan, dan tidak lupa dengan diimbanginya kesadaran diri atas pentingnya kemampuan tersebut.

Soft skill bukan hanya sesuatu yang dapat dipelajari, dihafal, bahkan dihitung seperti matematika. Harvard University, Carnegie Foundation dan Stanford Research Center, Amerika Serikat mengatakan bahwa soft skill bertanggung jawab sebesar 85% bagi kesuksesan karir seseorang, sementara hanya 15% disematkan kepada hard skill. 

Soft skill bukan hanya sesuatu yang dapat dipelajari, dihafal, bahkan dihitung seperti matematika. Soft skill adalah sesuatu hal yang berproses dan yang berkembang setiap harinya. Contoh dari soft skills adalah kepemimpinan, berpikir kritis, adaptabilitas, kreativitas, dan lain lain

Dalam proses pembelajaran ini, President University memberikan dukungan penuh untuk kelancaran kegiatan yang dibuat oleh mahasiswanya. Mengingat pandemi Covid-19 masih berada di sekitar kita, President University melakukan hampir semua kegiatan secara daring. Meskipun demikian, semangat mahasiswa untuk menjadi aktif dan berproses terus berlanjut.

Acara yang baru saja selesai dilaksanakan adalah acara dari Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi President University. Acara tersebut diberi nama Communication Creativity Week 2021 atau biasa disebut CommCrew 2021. Acara ini di rancang oleh Fedi Haikal dan wakilnya, Harisah Darani yang merupakan mahasiswa/i Ilmu Komunikasi President University. Kegiatan ini dilaksanakan pada Oktober 2021 dan berhasil mengundang puluhan partisipan dari seluruh Indonesia.

Singkatnya, Acara ini adalah sarana atau ajang bagi siswa SMA maupun mahasiswa seluruh Indonesia untuk mengasah kemampuan mereka, khususnya dalam bidang ilmu komunikasi. Seperti public speaking, membacakan berita, story-telling, dan masih banyak lagi. Menurut Thalita Carolin--salah satu partisipan lomba news anchor CommCrew 2021--"CommCrew 2021 ini berkesan banget buat aku pribadi, bukan karena acaranya aja yang membuat aku memiliki keinginan mengasah skill aku, tapi aku juga salut sama panitia-panitia di acara commcrew pertama di president university, acaranya berjalan lancar."

Banyak orang dan tenaga terlibat dalam acara ini, mulai dari perancangan sampai upacara penutupan. CommCrew 2021 dilaksanakan hybrid dengan partisipan menghadiri Zoom Meetings dan panitia mengadakan live streaming yang dilakukan di kampus. Semua panitia bekerja sama dengan baik, mulai dari panitia dokumentasi, dekorasi, event organizer, dan masih banyak lagi. "Kegiatan ini telah dirancang 3 tahun lamanya dan akhirnya dapat terwujudkan di tahun 2021 ini yang berarti mewujudkan kegiatan ini bukanlah hal yang mudah. Saya sangat mengapresiasi kinerja dari seluruh panitia pelaksana kegiatan CommCrew21 karena tanpa mereka kegiatan ini mungkin tidak akan terlaksana lagi tahun ini. Saya sangat bangga bisa diberi kepercayaan sebesar ini ditahun pertama saya menjadi mahasiswa universitas presiden. Kegiatan ini memberikan banyak sekali pengalaman dan pengetahuan yang sebelumnya belum pernah saya dapatkan meskipun saya sudah aktif berorganisasi selamat kurang lebih 3 tahun sebelumnya" Ujar Fedi Haikal, ketua acara CommCrew 2021.

Dengan terlaksananya banyak kegiatan yang di urus oleh mahasiswanya, mereka menjadi terbiasa dalam bekerja sama dengan team, berpikir kritis, dan membuat keputusan. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun