Mohon tunggu...
FBHIS UMSIDA
FBHIS UMSIDA Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis

Fakultas Bisnis Hukum dan Ilmu Sosial Terdiri dari Prodi Manajemen, Akuntansi, Hukum, Administrasi Publik, Bisnis Digital, Ilmu komunikasi

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kuliah Sambil Usaha, Fikri Buktikan Prestasi Akademik dan Bisnis Bisa Berjalan Beriringan

6 November 2024   10:48 Diperbarui: 6 November 2024   10:52 77
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Fikri juga menekankan pentingnya membagi waktu antara studi dan bisnis, "Saya ambil kuliah kelas malam supaya lebih fleksibel. Untuk pembagian waktu, saya lebih fokus mengembangkan usaha saya sendiri." Ujarnya.

Dalam waktu yang singkat, bisnis yang dirintisnya, PT Nawasena Karya Prima, kini telah berkembang pesat dan diakui negara.

Perusahaan tersebut bergerak di bidang fabrikasi sparepart dan advertising, dan hingga 2024, sudah melayani lebih dari 100 perusahaan serta mempekerjakan sekitar 60 karyawan.

"Saya tidak pernah menyangka usaha ini bisa berkembang sejauh ini, bahkan bisa memiliki banyak karyawan dan klien," tambah Fikri.

Mengutamakan Prestasi dan Waktu Efektif dalam Kuliah

Sumber: prinbadi
Sumber: prinbadi

Fikri juga mengungkapkan bahwa baginya, waktu adalah hal yang sangat penting. Ia selalu berupaya menggunakan waktu sebaik mungkin dan memikirkan jangka panjang, terutama di usia muda.

"Waktu bukan alasan untuk tidak menyelesaikan studi dengan baik. Saya pelaku usaha yang hampir tidak ada waktu untuk bermain atau menyia-nyiakan waktu untuk hal yang tidak produktif. Selagi masih muda, tidak ada salahnya untuk menggunakan waktu dengan baik dan berpikir jangka panjang," kata Fikri.

Dia juga menambahkan bahwa prestasi yang ia raih selama kuliah di Umsida membantu mempersingkat masa studinya dan memberikan dampak positif pada pencapaian akademisnya.

"Banyak sukanya ketika kuliah di Umsida karena waktu yang fleksibel. Saya bisa konversi nilai saya menjadi A berkat prestasi yang saya raih di bidang yang saya tekuni," jelasnya.

"Selain terkait hal akademik, saya juga merasa beruntung berkuliah di sini karena di kampus pencerah inilah, saya menemukan pendamping hidup saya. Setelah lulus Umsida, kami akan melangsungkan pernikahan minggu depan," ungkapnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun