Berbicara mengenai dunia usaha tentu saja tidak lepas dari target penjualan. Target penjualan ditetapkan oleh perusahaan dan biasanya ditentukan di awal tahun. Penentuan target penjualan biasanya dipengaruhi beberapa faktor baik dari eksternal seperti trend yang sedang demand, pertumbuhan ekonomi Negara dan dunia, kebutuhan pasar dll. Sedangkan faktor internal seperti pencapaian target tahun lalu, jumlah tim sales yang tersedia, kesiapan produk yang akan dipasarkan, dll.
Jika target penjualan sudah ditetapkan maka action selanjutnya adalah bagaimana cara untuk mencapai target penjualan tersebut. Siasat jitu seperti apa yang dibutuhkan untuk mencapaitarget penjualan tersebut. Berikut beberapa tips dan trik bagaimana mencapai target penjualandengan cepat dan tepat sasaran :
Tips dan trik mencapai target penjualan
- Berdoa. Berdoa merupakan salah satu cara menanamkan keyakinan mengenai apa yang kita inginkan kedelam hati kita. Jika target yang ingin kita capai sudah tertanam dalam hati dan pikiran maka secara otomatis yang akan terpikirkan oleh kita setiap waktu adalah target tersebut. Dengan demikian kita akan semakin focus dengan target yang ingin kita capai tersebut.
- Buat rencana penjualan yang jelas, kemana produk tersebut akan dipasarkan, siapa saja yang menjaditarget penjualan dan pola penjualan seperti apa yang akan digunakan.
- Cek database anda, pisahkan database potesial dengan database yang biasa saja. Database potensial biasanya adalah kilen yang memang sudah berulang kali membeli atau menggunakan produk dan jasa anda. Beri tanda sebagai klien prioritas.
- Kreasikan cara anda menyampaikan produk menjadi lebih kreatif dan inovatif sehingga klien tertarik menggunakan jasa atau produk anda. Kepuasan klien akan membuat anda mampu mencapai target penjualan lebih cepat.
- Fleksibelkan diri anda ketika bertemu dengan klien baru, ketika anda dengan cepat mampu beradaptasi, maka anda pun akan mudah mencari tahu apa kebutuhan klien anda, dan sudah pasti anda bisa menawarkan produk anda sebagai salah satu solusi dari kebutuhan klien anda.
- Tingkatkan networking anda, banyak bergabung dalam milist ataupun social media. Libatkan pihak lain untuk bisa melengkapi produk anda, sehingga ketika klien anda memerlukan produk anda beserta kelengkapan lainnya, beilau cukup menghubungi anda saja.
- Focus pada target penjualan anda, maka anda akan konsisten menjalani rencana anda untuk mencapaitarget penjualan tersebut. Disiplin dan teratur membuat laporan pencapaian setiap minggu dan menuliskan hal-hal penting selama proses penjualan berlangsung akan sangat membantu pada proses penjualan berikutnya jika anda menemui hal yang sama.
- Pasrahkan hasil usaha anda kepada sang Pencipta, dan terus berdoa semoga apa yang sudah adan kerjakan akan membuahkan hasil yang maksimal.
Kini saatnya anda bergerak cepat capai target penjualan anda. Yakinlah tidak ada usaha yang sia-sia.
Selamat menjalankan aktivitas marketing anda.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H