Purworejo , 30 November 2024
Pada hari Sabtu , 23 November 2024 pukul 09.00,telah dilaksanakan praktik membaca dan berhitung susun yang diselenggarakan oleh mahasiswa-mahasiswi Universitas Muhammadiyah Purworejo, program studi PGSD di SD N Kaliwatubumi,Kutoarjo Purworejo. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih membaca dan berhitung yang di ikuti oleh 20 anak dari kelas 4.
Rangkaian Kegiatan :
Kegiatan ini dimulai dengan salam dan perkenalan sebagai pembukaan dari mahasiswa-mahasiswi Universitas Muhammadiyah Purworejo. Sebelum memulai kegiatan penyelenggara kegiatan kami melakukan perkenalan satu persatu dari siswi kelas 4 SD N Kaliwatubumi , siswa-siswi yang berani maju akan mendapat hadiah seperti: penggaris busur, buku tulis dan lain sebagainya . Selanjutnya melakukan kegiatan yaitu membereskan kelas dan mulai menata buku buku yang telah kami bawa . Setelah selesai menata buku buku anak anak di tugaskan untuk menyapu kelas agar terlihat bersih . Setelah selesai bersih bersih dan beres beres kami melakukan ice breaking lagi agar anak tidak merasa bosan karena sudah membereskan kelas , dan ice breaking ini dengan bentuk pertanyaan dan menjawab soal soal matematika dan yang berani maju akan mendapatkan hadiah seperti penggaris busur , buku , dan lain lain.
Pernyataan dari peserta/narasumber :
Salah satu siswa mengaku senang karena banyak buku-buku bacaan baru di kelasnya, karena sebelumnya buku-buku tidak tertata rapi di pojok baca dan membuat bingung untuk memilihnya. Setelah itu salah satu penyelenggara kegiatan mengucapkan terimakasih telah mengikuti agenda dari kami dan berharap semoga anak-anak minat dalam membacanya terbangun kembali setelah melihat pojok baca yang rapi dan buku yang baru.
Harapan untuk Ke Depan :
Salah satu anggota penyelenggara kegiatan yaitu Ibad Fazal Fitri, berharap " semoga kedepannya anak-anak di SD Kaliwatubumi minat baca nya bertambah dan lebih suka membaca dengan adanya buku-buku baru dan tempat baca yang sudah tertata rapi " ujar Ibad.
Kontak dan Informasi lebih lanjut Hubungi :
082126434112 ( Maharani ni Ageng )
082220885230 ( Nurul Izzatuz )
081226817982 ( Ibad Fazal )
085810028130 ( Mufrida Khasanah )
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H