Mohon tunggu...
Fayyadhoh Tahta Alfina
Fayyadhoh Tahta Alfina Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajaran ( mahasiswa)

Membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengaruh Keluarga terhadap Pertumbuhan dan Perkembangan dalam Membentuk Pola Pikir Anak Usia Dini

12 September 2024   21:35 Diperbarui: 12 September 2024   21:43 30
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Keluarga memegang peranan penting dalam proses pertumbuhan dan perkembangan anak terutama dalam membentuk anak usia dini lingkungan keluarga merupakan dunia pertama yang dikenal anak sejak lahir  sehingga segala hal yang terjadi di dalam keluarga akan memberikan pengaruh besar terhadap pembentukan karakter, kepribadian, serta pola pikir anak. pada masa usia dini, anak berada dalam fase perkembangan kognitif dan emosional yang sangat penting, dimana stimulus yang diberikan oleh keluarga akan berdampak jangka panjang terhadap kehidupannya di masa depan 

peran keluarga sebagai Lingkungan pertama anak.

sejak dilahirkan, keluarga menjadi tempat pertama bagi anak untuk belajar bdan mengenali dunia. anak belajar melalui observasi dan interaksi dengan orang tua, saudara. maupun anggota keluarga lainnya. pada usia dini anak sangat mudah menyerap informasi dari sekelilingnya, oleh karena itu, perilaku orang tua, gaya komunikasi, serta nilai-nilai yang diterapkan dalamkeluarga secara tidak langsung akan membentuk cara berpikir dan mempengaruhi perkembangan mental anak.

 Pengaruh Pola Asuh Orang Tua 

pola asuh yang diterapkan orang tua memiliki pengaruh besar dalam membentuk pola pikir anak.

Komunikasi dalam Keluarga 

cara orang tua berkomunikasi dengan anak sangat berpengaruh terhadap perkembangan pola pikir anak. komunikasi yang terbuka, penuh kasih sayang, dan mendengarkan anak akan membuat anak merasa dihargai dan penting. anak yang tumbuh dalam keluarga dengan komunikasi yang sehat akan cenderung memiliki pola pikir yang positif, rasa percaya diri, dan kemampuan sosial yang baik. sebaiknya komunikasi yang minim atau penuh tekanan dapat membentuk pola pikir yang negatif, rendah diri, dan mudah merasa cemas.

Pengaruh Lingkungan Emosional

kondisi emosional dalam keluarga, seperti rasa aman, kasih sayang, dan dukungan sangat mempengaruhi perkembangan mental anak. ketika anak merasa dicintai dan diterima oleh keluarganya mereka cenderung tumbuh dengan kepercayaan diri yang kuat dan pola pikir yang otomatis namun, anak yang optimis namun anak yang tumbuh dalam lingkungan keluarga yang penuh konflik atau tekanan emosional berisiko mengembangkan pola pikir yang negatif , cemas, atau bahkan mengalami gangguan emosi seperti depresi.

Pembentukan Nilai dan Norma

keluarga juga merupakan tempat pertama anak mengenal nilai-nilai dan norma yang akan membentuk cara berpikir mereka tentang apa yang benar dan salah. orang tua yang mengajarkan nilai-nilai, moral, kejujuran, tanggung jawab dan empati kepada anaknya akan membentuk pola pikir anak yang lebih peduli terhadap sesama dan mampu memahami dampak dari tindakan mereka. anak-anak ini cenderung tumbuh menjadi individu yang lebih matang secara sosial dan emosional.

Dampak Interaksi Sosial dalam Kelaurga

interaksi sosial yang terjadi di dalam keluarga seperti berbagi berkolaborasi, dan berempati, juga memainkan peran penting dalam membentuk pola pikir anak.keluarga yang mendorong anak untuk berinteraksi secara sehat dan saling mendukung akan menciptakan pola pikir kolaboratif dan menghargai kerja sama. anak-anak yang tumbuh dalam linkungan ini cenderung lebih mudah beradaptasi dengan lingkungan sosial yang lebih luas.

  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun